Pilihan Sabtu, 24 Desember 2022 | 12:12

Profil PKB: Siap Tarung di Pemilu 2024 Pakai Nomor Urut 1

Lihat Foto Profil PKB: Siap Tarung di Pemilu 2024 Pakai Nomor Urut 1 Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (foto: Twitter/dpp_pkb).

Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan sebanyak tujuh belas (17) partai politik (parpol) lolos tahapan verifikasi faktual (verfak) sehingga berhak menjadi peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Salah satunya adalah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang memilih nomor urut 1.

Sejarah pembentukan PKB tentu tidak terlepas dari peristiwa lengsernya Presiden Soeharto pada tanggal 21 Mei 1998. Di akar rumput Nahdlatul Ulama (NU) saat itu mulai mengalir usulan untuk membentuk parpol hingga mengusulkan nama parpol.

Setidaknya ada 39 nama parpol yang diusulkan. Nama terbanyak yang diusulkan adalah Nahdlatul Ummah, Kebangkitan Umat, dan Kebangkitan Bangsa.

Dikutip dari situs PKB.id, sang inisiator KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur sempat prihatin ada kelompok-kelompok nahdliyin yang ingin mendirikan partai politik mengatasnamakan NU.

Gus Dur disebut agak keberatan untuk mengaitkan agama dan politik praktis. Namun, pada medio akhir Juni 1998, sikapnya diklaim mulai mengendur. Dia pun bersedia menginisiasi kelahiran parpol berbasis ahlussunah wal jamaah.

Deklarasi pun dilaksanakan di Jakarta pada 23 Juli 1998 usai disepakati pembentukan partai politik yang bersifat kejuangan, kebangsaan, terbuka dan demokratis, yang diberi nama Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Ternyata, ketokohan dan kepemimpinan Gus Dur ampuh mendongkrak suara PKB di Pemilu 1999. Pesta demokrasi perdana yang diikuti PKB sukses besar, meraup 13.336.982 suara (12,61 persen) setara 51 kursi di DPR RI.

Selain itu, gaya politik Gus Dur dinilai berhasil memikat koalisi poros tengah untuk selanjutnya menunjuk Gus Dur sebagai calon presiden. Melalui proses pemungutan suara pada Sidang Umum MPR, Gus Dur pun terpilih menjadi Presiden RI dan Megawati Soekarnoputri dipilih sebagai wakilnya.

Sementara pada Pemilu tahun 2004-2009, PKB kembali masuk dalam lingkaran lima besar. Di mana peringkat PKB pada waktu itu berada di posisi ketiga dengan raihan 12.002.885 suara (10,61 persen) dan mendapat 52 kursi DPR RI.

Namun, pada Pemilu 2009-2014 perolehan suara PKB melorot tajam. Partai bercorak nasionalis religius yang dipimpin Muhaimin Iskandar alias Cak Imin ini hanya meraih 5.146.302 suara (4,95 persen) dan mendapat 28 kursi DPR.

Pada pesta demokrasi berikutnya, perolehan suara PKB dalam Pemilu 2014 kembali naik. Dengan pencapaian 11.292.151 suara (9,04%) atau setara 47 kursi di DPR RI.

Terakhir, pada Pemilu 2019, PKB mendapatkan 13.570.097 suara atau 9,69 persen dari suara sah nasional. Semua pencapaian tersebut tak terlepas dari strategi Cak Imin, yang diklaim lihai dalam memotivasi semangat calon anggota legislatif asal PKB untuk berjibaku meraih kemenangan.

Berikut susunan struktur lengkap PKB periode 2019-2024:

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. (Foto: Twitter/cakimiNOW)

1. Ketua Umum : Muhaimin Iskandar

2. Wakil Ketua Umum Ideologi dan Kaderisasi: Muhammad Hanif Dhakiri

3. Wakil Ketua Umum Kesra dan Perekonomian: Ida Fauziyah

4. Wakil Ketua Umum Pemenangan Pemilu: Jazilul Fawaid

Ketua DPP Bidang:

1. Ketua DPP Bidang Kemaritiman dan Pertanian: Eko Putro Sandjojo

Sekretaris: Caswiyono Rusdie

2. Ketua DPP Bidang Pembangunan Desa dan Agraria: Marwan Jakfar

Sekretaris: Zainul Munasichin

3. Ketua DPP Bidang Sosial dan Penanggulangan Bencana: Marwan Dasopang

Sekretaris: Lukman Jambi

4. Ketua DPP Bidang Hukum dan Perundang-Undangan: Cucun Syamsurijal

Sekretaris: Dipo Nusantara

5. Ketua DPP Bidang Sumber Daya Alama dan Energi: Daniel Johan

Sekretaris: Irmawan

6. Ketua DPP Bidang UMKM dan Ekonomi Kreatif: M. Yanuar Prihatin

Sekretaris: Umar Hasibuan

7. Ketua DPP Bidang Lingkungan Hidup dan Pariwisata : Chusnunia Halim

Sekretaris: Mama Aletta

8. Ketua DPP Bidang Kebudayaan dan Masyarakat Adat: Syauqi Ma’ruf Amin

Sekretaris: Yucundianus Lepa

9. Ketua DPP Bidang Komunikasi dan Informasi Teknologi: Ahmad Iman

Sekretaris: Bambang Elf

10. Ketua DPP Bidang Kesehatan, Perlindungan Anak dan Difabel: Nihayatul Wafiroh

Sekretaris: Khadafi

11. Ketua DPP Bidang Luar Negeri: Luluk Nur Hamidah

Sekretaris: Safira Maschrusoh

12. Ketua DPP Pertahanan dan Keamanan: Yaqut Cholil Qoumas

Sekretaris: Alfa Isnaeni

13. Ketua DPP Bidang Pengembangan SDM: Muamir Muin Syam

Sekretaris: Huda MF Yusro

14. Ketua DPP Bidang Pendidikan dan Pesantren: M. Yusuf Chudlori

Sekretaris: Abdul Wahid

15. Ketua DPP Bidang Perindustrian dan Perdagangan: Lukmanul Khakim

Sekretaris: Dedy Setiawan

16. Ketua DPP Bidang Olahraga, Kesenian dan Milenial: Faisol Riza

Sekretaris: Arzeti Bilbina

17. Ketua DPP Bidang Keuangan dan Perbankan: Fathan Subhki

Sekretaris: A Sofyan

18. Ketua DPP Bidang Agama dan Dakwah: Syaikhul Islam

Sekretaris: Makki Manarul Hidayah

19. Ketua DPP Bidang Eksekutif dan Legislatif: A Halim Iskandar

Sekretaris: Abdul Malik Haramain

20. Ketua DPP Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Siti Masrifah

Sekretaris: Farida Farihah

Struktur Sekretaris Jenderal dan Bendahara:

1. Sekretaris Jenderal : Hasanuddin Wahid

2. Wakil Sekretaris Jenderal : Anggia Ermarini

3. Wakil Sekretaris Jenderal : Risharyudi Triwibowo

4. Wakil Sekretaris Jenderal : Dita Indahsari

5. Wakil Sekretaris Jenderal : Syaiful Huda

6. Wakil Sekretaris Jenderal : Eem Marhamah

7. Wakil Sekretaris Jenderal : Hindun Anisa

8. Bendahara Umum : Nur Yasin

9. Wakil Bendahara : Bambang Susanto

10. Wakil Bendahara : Bertu Merlas

11. Wakil Bendahara : Nadhifah

12. Wakil Bendahara : Peggy Patricia Patipi

13. Wakil Bendahara : Erny Sugianti

14. Wakil Bendahara : Nashim Khan

15. Wakil Bendahara : Febridiana

16. Wakil Bendahara : Ella

17. Wakil Bendahara : Evi Fatimah

18. Wakil Bendahara : Usman Sidik

Dewan Syuro PKB:

1. Ketua : Dimyati Rois

2. Wakil Ketua : Manarul Hidayah

3. Wakil Ketua : Abdul Ghofur

4. Wakil Ketua : Andi Muawiyah Ramli

5. Wakil Ketua : Subhan Makmun

6. Wakil Ketua : Munif Zuhri

7. Sekretaris : Syaifullah Maksum

8. Wakil Sekretaris : Maman Imanul Haq

9. Wakil Sekretaris : Bahruddin Nashori

10. Wakil Sekretaris : Hilal Al Aidid

Anggota Dewan Syuro:

1. Syihabuddin Ahmad

2. Nurhayati Said Agiel

3. Syaiful Bahri Anshori

4. Acep Adang Ruchiat

5. Abdul Aziz Masturo

6. Najib Abdul Qodir

7. Abdul Aziz Afandi

8. Latifah Sohib

9. Taufiq Abdullah

10. Usfuri Anshor

11. Haidar Muhaiminan

12. Arvin Hakim Toha

13. Unais Ali Hisyam

14. Mufidah Rozy Munir

15. Istibsyarah

16. Nursjahbani Katjasungkana

17. Ana Muawanah

18. Abdul Wahid Maktub

19. Otong Abdurrahman

20. Yusuf Mujenih

21. Dedy Wahidi

22. Abdul Haris‎

Visi dan Misi PKB

Visi

1. Mewujudkan cita-cita kemerdekaan Republik Indonesia sebagaimana dituangkan dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945;

2. Mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur secara lahir dan batin, material dan spiritual;

3. Mewujudkan tatanan politik nasional yang demokratis, terbuka, bersih dan berakhlakul karimah.

Misi

1. Bidang Ekonomi: menegakkan dan mengembangkan kehidupan ekonomi kerakyatan yang adil dan demokratis;

2. Bidang Hukum: berusaha menegakkan dan mengembangkan negara hukum yang beradab, mampu mengayomi seluruh rakyat, menjunjung tinggi hak-hak asasi manusia, dan berkeadilan sosial;

3. Bidang Sosial Budaya: berusaha membangun budaya yang maju dan modern dengan tetap memelihara jatidiri bangsa yang baik demi meningkatkan harkat dan martabat bangsa;

4. Bidang Pendidikan: berusaha meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berakhlak mulia, mandiri, terampil, profesional dan kritis terhadap lingkungan sosial di sekitarnya, mengusahakan terwujudnya sistem pendidikan nasional yang berorientasi kerakyatan, murah dan berkesinambungan;

5. Bidang Pertahanan: membangun kesadaran setiap warga negara terhadap kewajiban untuk turut serta dalam usaha pertahanan negara; mendorong terwujudnya swabela masyarakat terhadap perlakuan-perlakuan yang menimbulkan rasa tidak aman, baik yang datang dari pribadi-pribadi maupun institusi tertentu dalam masyarakat.

Alamat kantor DPP PKB:

Jalan Raden Saleh No. 9 Jakarta Pusat 10430, Telp (021) 3145328.

Media sosial PKB:

1. Facebook DPP PKB

2. Instagram DPP PKB

3. Twitter DPP PKB

4. YouTube DPP PKB

5. Website DPP PKB

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya