News Minggu, 25 September 2022 | 21:09

Puan - Cak Imin Ziarah dan Sarapan Bareng, Bersaing atau Bersanding?

Lihat Foto Puan - Cak Imin Ziarah dan Sarapan Bareng, Bersaing atau Bersanding? Puan Maharani dan Cak Imin. (Foto: Ist)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga mantan Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri membuat status di akun Instagramnya soal dua sosok, yakni Puan Maharani dan Muhaimin Iskandar.

Puan dan Cak Imin melakukan ziarah bareng ke makam Taufik Kiemas di TMP Kalibata pada Minggu, 25 September 2022.

Dilihat di akun IG dan dipetik Opsi, Hanif Dhakiri menuliskan Puan dan Cak Imin sama-sama pemimpin. Sama-sama pengalaman di eksekutif dan legislatif. 

"Sama-sama anak Pak TK (alm. Taufik Kiemas). Mbak Puan Maharani anak kandung, Gus Cak Imin anak pergerakannya Pak TK," tulisnya.

Menurut dia, hubungan keduanya seperti kakak adik. Sama-sama berasal dari komunitas sandal jepit. 

"Mbak Puan representasi kaum Marhaen, Gus Muhaimin representasi kaum Nahdliyyin. Keduanya juga sama-sama didukung untuk memimpin Republik Indonesia ke depan," sambungnya.

"Enaknya, mereka bersaing atau bersanding gaesss? Bisakah mereka menyatu dan bergotong royong dalam suatu Koalisi Sandal Jepit?" ujarnya.

Baca juga:

Sambut Puan, Prabowo Beri Sinyal Gerindra-PDIP Berkoalisi di Pilpres 2024

Yang pasti kata dia, mari didoakan mereka berdua selalu sehat dan sukses dengan cita-cita perjuangan untuk Indonesia lebih baik di masa mendatang.

Diketahui, Puan yang kini Ketua DPR RI digadang-gadang oleh PDIP untuk bisa menjadi calon presiden pada Pilpres 2024.

Di sisi lain, Cak Imin sendiri sudah lama melakukan safari politik untuk dirinya ikut berkontestasi di ajang pemilihan presiden mendatang.

Cak Imin disebut-sebut akan duet dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. 

Seputar kebersamaannya dengan Puan, ziarah dan sarapan bersama, dikaitkan dengan rencana berduet, Cak Imin menyahut diplomatis.

Cak Imin sembari bercanda mengatakan, hal itu akan ditanyakan kepada Prabowo Subianto, sebagai ketua parpol koalisi. "Ya nanti tanya Pak Prabowo dulu. Ha-ha-ha...," katanya. []





Berita Terkait

Berita terbaru lainnya