Bogor - Rans Nusantara FC akan menjamu PSM Makassar dalam pekan ke-4 Liga 1 2022/2023. Pelatih Rans FC, Rahmad Darmawan (RD) menargetkan timnya meraih tiga poin perdana dalam laga ini.
"Kami ingin merasakan tiga poin pertama, karena dari tiga laga belum pernah menang," kata RD dalam sesi konferensi pers, Minggu 14 Agustus 2022.
Diketahui, Rans Nusantara FC saat ini sedang dalam posisi terpuruk. Dalam tiga laga terakhir mereka di Liga 1, Rans FC hanya memperoleh 2 kali imbang dan sekali kalah. Akibat raihan itu, Rans FC kini hanya bertengger di posisi 16 klasemen Liga 1.
RD mengungkap telah memberikan instruksi khusus menjelang laga ini. Ia meminta setiap pemain untuk siap dan fokus melawan PSM.
"Kami minta pemain fokus dalam permainan. Keseluruhan pemain siap," jelasnya.
Mantan pelatih Persija Jakarta ini mengaku PSM merupakan lawan yang berat. Apalagi tim dengan julukan Juku Eja ini baru saja lolos ke babak final Piala AFC 2022 zona Asean.
Kendati demikian, ia mengatakan bukan berarti PSM tidak bida dikalahkan.
"PSM Makassar lagi on fire. Hasil dari yang mereka dapatkan dari liga domestik dan AFC Cup dengan mengalahkan Kedah FC. Tetapi saya ingatkan kepada pemain bukan berarti PSM tidak bisa dikalahkan," tegasnya.
RD menyebut salah satu hal yang patut diwaspadai dari PSM adalah fighting spiritnya. Oleh karena itu, ia mengungkap telah menginstruksikan pemainnya untuk tidak kalah dari PSM dalam hal fighting spirit.
"Buat saya PSM tidak banyak berubah sama sekali, terutama fighting spirit-nya," tuturnya.
"Saya sudah instruksikan kepada pemain saya untuk tidak kalah dari dalam fighting spirit. Tanpa itu, sulit, sehebat apa pun taktik dan strategi," tegasnya. []