Daerah Jum'at, 05 Agustus 2022 | 13:08

Ratih Megasari: Potensi Wisata dan Ekraf Mamuju Sangat Menjanjikan

Lihat Foto Ratih Megasari: Potensi Wisata dan Ekraf Mamuju Sangat Menjanjikan Bimbingan teknis bagi pelaku ekonomi kreatif subsektor kriya di Mamuju, Sulbar. (Foto: Opsi/Eka)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Potensi pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Ekraf) di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), sangat menjanjikan.

Hal tersebut disampaikan Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dapil Sulawesi Barat (Sulbar), Ratih Megasari Singkarru, pada bimbingan teknis bagi pelaku ekonomi kreatif subsektor kriya, Jumat, 5 Agustus 2022.

Sehingga, kata Ratih Megasari, pihaknya ingin menaruh banyak kegiatan di Mamuju, Sulbar.

"Agar, potensi tersebut bisa lebih berdampak lagi kepada seluruh masyarakat," kata Ratih Megasari.

Tidak hanya sampai di situ, kata dia, dirinya ingin melihat potensi pariwisata dan Ekraf di Mamuju go nasional.

"Dan harus dimaksimalkan supaya bisa go internasional," katanya.

Hal tersebut, kata Ratih Megasari, sejalan dengan tema yang diusung dalam bimbingan teknis yang digelar hari ini yakni go digital.

"Kita sudah masuk di era 4.0. Kita sudah harus memaksimalkan dunia digital," kata Ratih.

Apalagi, kata politikus Partai Nasdem itu, semua kegiatan saat pandemi Covid-19, sudah dilakukan melalui internet baik itu kerja, sekolah dan lain-lainnya. 

"Jadi, saya kira kita semua tentu tidak asing lagi dengan dunia digital. Saat ini, jika kita tidak melakukan pemasaran produk melalui media sosial, kita adalah orang yang sangat tertinggal," katanya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya