News Senin, 11 November 2024 | 11:11

Relawan Lentera Kasih Bobby-Surya Perkuat Dukungan di Pakpak Bharat, Targetkan 95 Persen Suara

Lihat Foto Relawan Lentera Kasih Bobby-Surya Perkuat Dukungan di Pakpak Bharat, Targetkan 95 Persen Suara Relawan Lentera Kasih (Relasi) untuk pasangan calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution-Surya dan calon Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor-Mutsyuhito Solin

Pakpak Bharat – Relawan Lentera Kasih (Relasi) untuk pasangan calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution-Surya dan calon Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor-Mutsyuhito Solin (FBT-MO) resmi membentuk jaringan koordinasi tingkat kecamatan (Korcam) dan desa (Kordes) di Kabupaten Pakpak Bharat.

Acara pembentukan ini berlangsung di Posko Relasi Bobby-Surya dan dihadiri oleh koordinator dari 8 kecamatan dan 52 desa di wilayah tersebut, Jumat, 8 November 2024.

Ketua Relasi Bobby-Surya Kabupaten Pakpak Bharat, Harapan Manik, menyampaikan bahwa pembentukan Korcam dan Kordes ini merupakan upaya strategis untuk mendukung kemenangan Bobby-Surya pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara dan FBT-MO dalam Pilkada Pakpak Bharat yang akan digelar pada 27 November 2024.

“Kami telah membentuk struktur koordinator di seluruh kecamatan dan desa untuk memastikan keberhasilan pasangan Bobby-Surya di Pakpak Bharat. Kami menargetkan hingga 95 persen suara untuk kemenangan mereka di sini,” ujar Harapan.

Selain untuk Bobby-Surya, Relasi ini juga menyatakan dukungan penuh kepada pasangan FBT-MO dalam kontestasi Pilkada Kabupaten Pakpak Bharat.

Menurut Harapan, Relasi Bobby-Surya dan FBT-MO merupakan tim sinergis yang solid dan terus bekerja di lapangan guna menggalang dukungan kuat dari masyarakat.

Bendahara Relasi, Forlantri Padang, menambahkan bahwa mereka akan bekerja keras bersama tim untuk mencapai target 95 persen kemenangan baik bagi Bobby-Surya di Pilgubsu maupun FBT-MO di Pilkada Pakpak Bharat.

“Aktivitas Relasi ini akan diikuti dengan seminar dan pelatihan untuk relawan kami, yang menghadirkan pembicara dari Jakarta sebagai motivator. Harapannya, ini dapat menambah semangat kami dalam memenangkan Bobby-Surya dan FBT-MO,” ucap Harapan Manik.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya