News Jum'at, 29 Juli 2022 | 14:07

Ribuan Suporter PSM Tertahan di Luar Stadion Bj Habibie karena Kehabisan Tiket

Lihat Foto Ribuan Suporter PSM Tertahan di Luar Stadion Bj Habibie karena Kehabisan Tiket Ribuan suporter tak kebagian tiket nonton PSM vs Bali United, Jumat 29 Juli 2022, di Stadion Bj Habibie Parepare. (Foto: Opsi/Rio)
Editor: Rio Anthony

Parepare - Jelang laga pekan kedua BRI Liga 1 tuan rumah PSM Makassar melawan tamunya Bali United di Stadion BJ Habibie Parepare, ribuan suporter tertahan di luar Stadion Gelora BJ Habibie karena tak kebagian tiket.

Paul salah satu diantara ribuan suporter yang tidak mendapatkan tiket. Suporter dari Kabupaten Pinrang itu sudah keliling mencari tiket tapi tak menemukan penjual tiket.

"Sudah keliling tapi tidak dapat tiket, sempat ada satu dua orang yang jual tapi harganya dua kali lipat," ujarnya kepada Opsi.id, di Stadion Bj Habibie Parepare, Jumat 29 Juli 2022.

Dia berharap ada penjual yang menjual tiket sesuai harga loket, kalau pun naik, dia berharap naiknya jangan berkali-kali lipat.

"Banyak yang mencari untung, jual tiket mahal sekali, tiket terbuka yang harganya Rp 50.000 dijual Rp 150.000, mahal sekali," kesalnya.

Diketahui managemen PSM dari jauh hari sudah menyampaikan bahwa semua tiket dijual online, tidak ada yang offline.

Dari informasi yang diperoleh opsi.id di Stadion Gelora BJ Habibie, tiket pertandingan PSM vs Bali United sudah ludes terjual. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya