Jakarta - Rio Dewanto bakal tampil dalam film baru besutan rumah produksi Thailand, The Antique Shop. Selain aktor dari Indonesia, film ini bakal menampilkan sederet bintang dari empat negara.
Datang dari genre horror, film The Antique Shop diagendakan tayang di layar bioskop pada 2 Juni 2022 mendatang. Namun, masih belum jelas apakah film ini akan dirilis di Indonesia atau tidak.
Dalam film ini, Rio Dewanto akan berbagi layar dengan Phiravich Attachitsataporn dari Thailand, Bae Jinyoung dari Korea, serta Xubin dan Aloysius Pang dari Singapura.
Sementara untuk plot cerita, film The Antique Shop berkisah tentang kehidupan tokoh-tokoh yang diperankan para bintang dari empat negara tersebut. Nantinya, kisah mereka akan dibagi menjad tiga bagian dalam satu film, yakni Chair of Death, Love Bracelet, dan Happy Birthday.
Rio Dewanto sendiri akan muncul di bagian Chair of Death. Dia bakal berperan sebagai Wadi, seorang pria asal Indonesia yang mengadu nasib di Thailand untuk mencari nafkah bagi keluarganya.
Poster film The Antique Shop. (Foto: Instagram/riodewanto)
Cita-citanya memperoleh kehidupan lebih baik tak berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Pasalnya, di negeri orang Wadi justru harus menghadapi banyak masalah.
Pasalnya, ia bekerja dengan bosnya yang ternyata adalah salah satu anggota geng mafia. Majikannya itu, menjalankan usaha di kancah bisnis ilegal.
Lantaran pekerjaannya itu, Wadi dikisahkan ditangkap oleh geng mafia pada suatu hari. Dia didudukkan dan diikat pada sebuah kursi.
Baca juga: Sinopsis Lengkap Film Miracle in Cell No. 7 Versi Korea
Baca juga: Bene Dion: Ide Film Ngeri Ngeri Sedap Datang dari Keresahan Anak-anak Batak
Saat itu, Wadi tak hanya dihadapkan bahaya yang mengintai nyawanya dari ancaman geng mafia tersebut, melainkan harus pula menghadapi teror hantu di sekitar tempatnya diikat. []