Jakarta - Roy Suryo dan Dr Tifa selama jni getol kampanye dugaan kepalsuan ijazah sarjana Presiden RI ke-7 Joko Widodo.
Beredar di media sosial, kembali keduanya bikin sensasi dengan mendatangi makam keluarga Jokowi.
Merespons itu Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melontarkan kecaman atas aksi Roy Suryo dan Tifa yang mendatangi ke makam keluarga Jokowi di Solo.
Wakil Ketua Umum DPP PSI Andy Budiman, 9 Oktober 2025 dalam keterangan resminya di laman PSI, menyebut keduanya tidak bermoral dan hanya mengejar sensasi.
“Tindakan mereka tidak bermoral dan cuma mengejar sensasi. Mereka kehabisan akal untuk menjelek-jelekkan dan memfitnah Pak Jokowi, akhirnya pergi ke makam yang entah apa relevansinya,” kata Andy.
Menurut Andy, kunjungan ke makam tersebut membuktikan bahwa mereka berniat buruk, bukan mencari kebenaran terkait ijazah Pak Jokowi.
“Niat buruk ditambah gila publikasi membuat pikiran sehat mereka hilang. Tidak tersisa lagi rasa hormat untuk para orang tua yang sudah mendahului. Memalukan,” pungkas Andy. []