Daerah Rabu, 11 Mei 2022 | 18:05

Si Jago Merah Lahap 9 Rumah Warga di Aceh

Lihat Foto Si Jago Merah Lahap 9 Rumah Warga di Aceh Ilustrasi rumah kebakaran. (foto: ist).
Editor: Fernandho Pasaribu Reporter: , Syamsurizal

Aceh Barat Daya - Kebakaran hebat terjadi di Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) Provinsi Aceh. Musibah ini menyebabkan sembilan rumah warga di Desa Lawe Beringin Gayo, Kecamatan Semadam Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) hangus terbakar.

Kepala Pelaksana pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tenggara, Nazmi menjelaskan rumah permanen yang terbakar itu tercatat milik Siti Hajar, Tgk. Addin, Salim, Mahudin, Iswandi, Firman, Saptono, Ranto Kebiakan dan Siti Affah.

"Peristiwa itu sekira pukul 04.30 WIB. Semua isi rumah hangus terbakar, bahkan satu orang mengalami luka akibat terkena sengatan listrik," kata Nazmi, Rabu, 11 Mei 2022.

Dia berujar, tiga unit Damkar diterjunkan ke lokasi untuk pemadaman. Api berhasil dipadamkan serta dilakukan pendinginan sekitar pukul 07:47 WIB. Peristiwa itu berimbas pada 14 Kepala Keluarga (KK) dengan total 46 jiwa.

"46 jiwa berimbas, mereka kehilangan tempat tinggal dan harus mengungsi ke rumah-rumah kerabatnya dan untuk saat ini belum diketahui penyebab kebakaran. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah," pungkasnya.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya