Jakarta - Penyanyi asal Malaysia Janna Nick menarik perhatian penggemar musik di Indonesia melalui lagu Gatal. Tembang yang rilis di akhir bulan Januari lalu ini, ramai digunakan di media sosial Tiktok oleh warganet di Tanah Air hingga mendapatkan jutaan views.
Lagu Gatal menjadi penanda kembalinya Janna Nick di industri musik Malaysia setelah berhenti menelurkan karya sejak 4 tahun lalu.
Janna mengakui mengalami sedikit kesulitan karena sudah lama tidak bernyanyi. Ia juga berharap pendengar musik di Malaysia dan Indonesia dapat menyukai karyanya ini.
"Ini adalah hadiah untuk kalian semua. Terima kasih banyak atas semua dukungan yang diberikan dari awal keterlibatan Janna dalam industri seni. I love you guys so much", kata Janna, dikutip Opsi pada Jumat, 4 Maret 2022.
Dalam liriknya, lagu Gatal bercerita tentang seseorang yang suka mendekati lawan jenis lain meski ia sudah memiliki pasangan.
Janna Nick. (Foto: Opsi/Istimewa)
Di lagu ini Janna mencoba menginterpretasikan bahwa hal itu bisa terjadi karena kedua belah pihak yang sama-sama `Gatal`, bukan hanya kesalahan satu orang saja.
"Rasa `Gatal` ini juga bisa mengakibatkan kesengsaraan dan kerusakan di ujungnya. Sekali lagi terutama untuk orang yang sudah berkeluarga," kata Janna.
Janna Nick yang bernama lengkap Nurul Jannah Muner, berasal dari Kedah Malaysia. Selain sebagai penyanyi, perempuan berusia 26 tahun ini juga adalah seorang aktris dan pengacara.
Dia sukses dinobatkan sebagai Bintang Paling Populer di Penghargaan Bintang BH (ABPBH) Populer ke-34 pada tahun 2021.
Baca juga: Belai, Single Kolaborasi Rapper Malaysia Bunga dan Amsyar Leee Viral di Indonesia
Baca juga: Suara Kayu Rilis Single Obat Rindu, Kolaborasi dengan Kucaimars
Janna Nick kembali ke kancah permusikan Malaysia lewat single Gatal di tahun 2022 ini, menyusul karya terakhirnya, Akan Bercinta, yang diluncurkan 4 tahun lalu. []