Hiburan Sabtu, 21 Oktober 2023 | 11:10

Sinopsis Film Aku Rindu, Perjuangan Pengabdian Sosial di Timur Indonesia

Lihat Foto Sinopsis Film Aku Rindu, Perjuangan Pengabdian Sosial di Timur Indonesia Jajaran bintang pemeran film Aku Rindu. (Foto: Opsi/Eno Suratno Wongsodimedjo)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Dua bintang Indonesia, Samuel Rizal dan Verlita Evelyn beradu akting dalam film terbaru garapan rumah produksi Eng Ink Eng Pictures berjudul Aku Rindu. Pengabdian sosial sesosok perempuan, diangkat sebagai tema.

Dalam ceritanya, film ini mengangkat kisah tentang pengabdian sosial yang luar biasa, cinta yang tulus, dan kesetiaan terhadap Ibu Pertiwi, dari seorang anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan Ibu Bhayangkari.

Film ini juga mengangkat nilai-nilai luhur tentang keberanian dan perjuangan seorang wanita yang terpanggil untuk membuat perbedaan dalam dunia. Sosok pemeran utama sekaligus menghidupkan cerita pada film ini.

Mengambil kehidupan dan keindahan alam Larantuka, Nusa Tenggara Timur sebagai latar belakang cerita, film ini sukses menghadirkan suasana yang begitu indah ke layar lebar.

Dalam peran utama, Samuel Rizal akan membawa karakter Banyu ke dalam kehidupan, beradu akting dengan Verlita Evelyn yang memerankan Leilani.

Mereka ditemani oleh sejumlah aktor dan aktris ternama seperti Krisjiana Baharudin sebagai Noel, Natasha Siahaan sebagai Dr. Wilda, Tutie Kirana sebagai Eyang, Ricky W. Miraza, dan berbagai pemain pendukung lainnya yang memperkaya cerita ini.

Jajaran bintang pemeran film Aku Rindu. (Foto: Opsi/Eno Suratno Wongsodimedjo)

Film Aku Rindu mengeksplorasi perjalanan Leilani, seorang wanita yang merasa terpanggil untuk membangun sekolah dan mengajar di sebuah desa terpencil di Larantuka, Nusa Tenggara Timur.

Suaminya, Banyu yang merupakan anggota Polri, baru saja ditempatkan di sana untuk bertugas.

Cerita yang semula berjalan landai layaknya drama biasa, berubah membawa ketegangan lantaran adanya fakta mengenai kasus dugaan perdagangan manusia.

Film ini membawa pesan tentang semangat dan tekad yang kuat untuk mengejar mimpi besar, seperti yang ingin disampaikan oleh sang sutradara Key Mangunsong.

Key bilang, film Aku Rindu diharapkan mampu memotret gambaran seorang wanita yang tulus dalam pengabdiannya, menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang, dan mengingatkan kita akan kekayaan alam yang masih terpendam di Indonesia.

Baca juga: Dibintangi Samuel Rizal, Film Aku Rindu Resmi Tayang di Layar Bioskop

Baca juga: Film Dokumenter Konser BTS: Yet to Come Tayang di Prime Video

Film Aku Rindu resmi tayang di seluruh jaringan bioskop Indonesia mulai Kamis, 19 Oktober 2023 kemarin. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya