Jakarta - Promotor The RoomMate & LIT Experience resmi mengumumkan daftar penampil alias line up fase pertama gelaran musik SOORA Music Festival 2024 yang siap digelar pada 8 Juni 2024 mendatang di Tritan Point Bandung.
Lewat keterangan tertulisnya, pihak promotor memastikan perhelatan festival musik spektakuler ini bakal menghadirkan Agnez Mo, Armada, Ifan Seventeen, Lyodra, Mahalini, Rizky Febian, Smash. Deretan penampil lain, bakal diumumkan dalam waktu dekat.
"Mereka siap menghibur penonton SOORA Music Festival dalam perjalanan musikal yang memukau dengan lagu-lagu populer," tulis pihak promotor, dikutip Opsi pada Rabu, 27 Maret 2024.
Dalam keterangan yang sama, promotor juga menjelaskan bahwa festival ini mengambil nama judul "SOORA" yang dibaca "SORA". Kata ini, diambil dari kata Bahasa Sunda "Sora" yang berarti "Suara".
Kata ini diambil bertujuan untuk "menggaungkan" atau "menyuarakan" musik pilihan dari musisi bintang ternama untuk para penggemar musik festival dari berbagai daerah kota besar mulai dari Bandung, Garut, Tasik, Sumedang, Cianjur, Tanggerang, Bogor, Bekasi, hingga Jakarta.
Poster promosi pesta musik SOORA Music Festival 2024. (Foto: Istimewa)
Acara yang diharapkan akan menjadi destinasi hiburan penting bagi komunitas musik Indonesia yang ada di Kota Bandung ini, menargetkan jumlah penonton yang hadir sekitar 40.000 orang.
Harga karcis masuk ke festival ini, dibandrol senilai Rp.99.000 untuk kategori early bird, Rp. 130.000 untuk kategori presale I, Rp. 175.000 untuk kategori presale II, dan Rp. 275.000 untuk kategori normal.
Baca juga: Indosat Umumkan Pemenang Festival Film Pendek SOS 2023
Baca juga: Hadirkan 11 Panggung, Java Jazz Festival 2024 Hadirkan Artis Populer dan Pendatang Baru
Informasi lebih lanjut tentang SOORA Music Festival 2024 dan cara pembelian tiket, dapat diakses di laman media sosial Instagram @SooraMusicFestival. []