News Rabu, 09 Agustus 2023 | 17:08

Surya Paloh Cawapres Anies Baswedan? Demokrat Mempertanyakannya

Lihat Foto Surya Paloh Cawapres Anies Baswedan? Demokrat Mempertanyakannya Surya Paloh dan elite NasDem. (Foto: Ist)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Sejauh ini Anies Baswedan maupun parpol yang tergabung dalam Koalisi Perubahan belum mengumumkan calon wakil presiden pendamping di Pilpres 2024.

Tiba-tiba dalam unggahannya di media sosial Twitter, elite Partai Demokrat, Andi Arief menyebut-nyebut nama Surya Paloh.

Surya Paloh adalah Ketua Umum Partai NasDem. Tiga parpol sejauh ini menyatakan dukungannya kepada Anies Baswedan, yakni NasDem, Demokrat, dan PKS.

Hanya saja dalam unggahan pada Rabu, 9 Agustus 2023, Andi masih menyatakan dugaannya, bahwa sebuah survei tengah digelar untuk salah satu cawapres, yakni Surya Paloh.

Andi kemudian meminta jawaban atas dugaannya itu kepada Anies Baswedan dengan cara men-tag akun Twitter Anies.      

"Dugaan saya ada nama yang sedang diuji di survey oleh salah satu pimpinan partai Koalisi perubahan sebagai Cawapres. Jika benar nama itu nama Pak Surya Paloh maka harus dijelaskan saat ini oleh pak Anies Baswedan," tulisnya dikutip Opsi.

BACA JUGA: Nasdem Optimis Cawapres yang Disiapkan Antar Anies Jadi Presiden

Salah seorang netizen mengomentari unggahan Andi Arief tersebut, yakni pemilik akun @rissech1.

Dia menyebut, peran Andi Arief di Partai Demokrat memang cukup "unik". Selalu menjadi sentral isu terhadap koalisi yang dibangun oleh Partai Demokrat. 

Dulu tulis dia, tahun 2019, Andi Arief juga orang yang selalu menyerang Prabowo Subianto dengan istilah Jenderal Kardus. 

"Mungkin memang tugasnya seperti itu. Menghadirkan sedikit gejolak internal yang secara sederhana dianggap oleh lawan sebagai potensi perpecahan. Tapi secara politik bisa juga dipahami sekadar sebagai jebakan isu," ungkapnya. 

Menurutnya, berdasarkan kronologis komunikasi yang dibangun oleh Partai Demokrat dan partai koalisinya, karena jika merujuk pada hal itu, artinya statement Andi Arief tidak bisa dinilai secara sederhana. 

"Kedua, memahami posisinya yang sangat dekat dengan SBY, sepertinya dia cukup paham bagaimana harus mengelola kata demi kepentingan Demokrat," tukasnya. 

Terhadap apa yang ditanyakan Andi Arief kepada Anies Baswedan belum tampak ada respons atau jawaban dari bacapres Koalisi Perubahan itu. 

Sejauh ini, Partai Demokrat masih berharap Anies akan meminang Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai cawapres di Pilpres 2024.

Namun sinyal ke arah sana belum terlihat begitu terang benderang. Tiga parpol pengusung sudah menyerahkan sepenuhnya kepada Anies untuk menentukan siapa yang menjadi cawapresnya. Benarkah Surya Paloh? []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya