Daerah Minggu, 29 Mei 2022 | 09:05

Syahbandar Makassar Mengaku KM Ladang Pertiwi yang Tenggelam Tak Memiliki Izin Berlayar

Lihat Foto Syahbandar Makassar Mengaku KM Ladang Pertiwi yang Tenggelam Tak Memiliki Izin Berlayar Ilustrasi kapal tenggelam. (Foto: Opsi/Ilustrasi)
Editor: Rio Anthony

Makassar - Ternyata Kapal Motor (KM) Ladang Pertiwi 2 yang tenggelam di perairan Selat Makassar bukan kapal yang diizinkan mengangkut penumpang. Bahkan kapal nahas itu tidak memiliki izin berlayar dari Kantor Syahbandar.

KM Ladang Pertiwi 2 tenggelam di perairan Selat Makassar, Kamis 26 Mei 2022. Namun informasi tenggelamnya kapal tersebut baru diterima Basarnas Makassar pada Sabtu 28 Mei 2022 kemarin.

"Status KM Ladang Pertiwi 2 itu kapal nelayan, bukan kapal barang atau penumpang. Izin persetujuan berlayar itu dari syahbandar perikanan," kata Koordinator Syahbandar Pos Paotere Makassar, Nufrizal Atmakaesa, Sabtu siang.

Kata Nufrizal, kapal KM Ladang Pertiwi 2 itu diketahui sandar di pelabuhan Paotere Makassar tidak melapor. Begitu pun saat akan berangkat pada 25 Mei 2022 lalu pihaknya tidak mengetahui.

"Kapal ini datangnya tidak pernah melapor dan berangkatnya juga tidak melapor, kegiatan selama di Paotere tidak pernah ada laporan. Jadi terkait penumpang yang ada di kapal itu kami tidak tahu berapa jumlahnya," ujar Nufrizal.

diberitakan sebelumnya, Kapal Motor Ladang Pertiwi 2 dengan rute Paotere - Pulau Kalmas, Kepulauan Pangkep dilaporkan tenggelam sekitar 108 NM di sekitar Selat Makassar.

Kapal yang memuat sekitar 43 orang ini pada hari Kamis, 26 Mei 2022 pukul 03.30 Wita dikabarkan tenggelam dikarenakan kehabisan bahan bakar di perairan selat makassar. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya