Mamuju - Bencana alam tanah longsor yang terjadi di Dusun Kalabak, Desa Penatangan, Kecamatan Bumal, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), menimpa bangunan SDN Pandangan Jaya.
Kepala SDN Pandangan Jaya, Ayub Makatonan mengungkapkan, tanah longsor tersebut terjadi akibat curah hujan yang tinggi.
"Ini terjadi beberapa hari lalu, saat hujan deras mengguyur wilayah kami," kata Ayub, saat diwawancarai wartawan, Sabtu, 9 Juli 2022.
Akibatnya, kata dia, satu ruang kelas rusak berat, satu ruang kelas rusak ringan, satu lemari berisi buku tertimbun dan kursi beserta meja belajar ikut tertimbun.
"Bukit di samping gedung sekolah longsor dan menimpa ruang belajar siswa," katanya.
Ayub menjelaskan, pihaknya bersama warga setempat akan melaksanakan kerja bakti untuk membersihkan material tanah longsor.
"Itu merupakan upaya awal yang akan kami lakukan," kata Ayub.
Meskipun demikian, upaya tersebut tidak akan maksimal lantaran material tanah longsor yang menimbun ruang belajar cukub banyak.
"Kami butuh bantuan dari pemerintah untuk merehab gedung tersebut agar tidak mengganggu jalannya kegiatan belajar-mengajar," katanya. []