Daerah Sabtu, 29 Januari 2022 | 21:01

Tapak Suci Putera Muhammadiyah Mamuju Gelar Ujian Kenaikan Tingkat

Lihat Foto Tapak Suci Putera Muhammadiyah Mamuju Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Peserta yang ikut dalam ujian kenaikan tingkat siswa pencak silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah Mamuju. (Foto: Opsi/Eka Musriang)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Pimpinan Daerah pencak silat Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kabupaten Mamuju menggelar ujian kenaikan tingkat siswa.

"Ujian kenaikan tingkat siswa ini merupakan bagian dari evaluasi," kata Pendekar Madia Tapak Suci Putera Muhammadiyah Mamuju, Megawati Surya, Sabtu, 29 Januari 2022.

Megawati mengungkapkan, ujian kenaikan tingkat tersebut di gelar mulai Jumat, 28 Januari 2022 hingga Minggu, 30 Januari 2022 besok.

"Jadi, besok akan ditentukan apakah siswa yang kami ajar bisa naik tingkat atau tidak," katanya.

Ia juga mengungkapkan, dalam ujian kenaikan tingkat tersebut seluruh peserta diwajibkan memiliki sertifikat vaksin Covid-19 dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

"Kami juga tidak mengundang peserta dari daerah lain, untuk mencegah penyebaran Covid-19," kata Megawati.

Ia menjelaskan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mamuju terkait kegiatan tersebut.

"Kami sudah mendapat izin untuk menggelar kegiatan ini," katanya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya