Daerah Jum'at, 29 April 2022 | 18:04

Temu Pisah Pimpinan, Jemaat HKBP Cinta Damai Medan Merasa Kehilangan Pendeta Lisda Sirait

Lihat Foto Temu Pisah Pimpinan, Jemaat HKBP Cinta Damai Medan Merasa Kehilangan Pendeta Lisda Sirait Acara Temu Pisah Pendeta Lisda Ari Sandi Sirait di Gereja HKBP Cinta Damai Resort Medan Sudirman, Minggu, 24 April 2022 lalu. (Foto: Istimewa)
Editor: Fetra Tumanggor

Jakarta - Jemaat Gereja HKBP Cinta Damai Resort Medan Sudirman memberangkatkan Pendeta Lisda Ari Sandi Sirait melayani di tempat yang baru dengan perasaan sedih pada acara Temu Pisah yang digelar pada Minggu, 24 April 2022 lalu.

Menurut PSM Sihaloho yang didaulat memberi sambutan pada acara temu pisah tersebut, Pendeta Lisda telah memberikan pelayanan terbaiknya selama 6 tahun di HKBP Cinta Damai.

"Selama 6 tahun ini sangat banyak kami jemaat rasakan perubahan mulai dari pelayanan, manajemen, keuangan, fisik gereja, dan lain sebagainya," kata Sihaloho.

Acara Temu Pisah Pendeta Lisda Ari Sandi Sirait di Gereja HKBP Cinta Damai Resort Medan Sudirman, Minggu, 24 April 2022 lalu. (Foto: Istimewa)

Menurut Sihaloho, sosok Pendeta Lisda selama ini sangat dekat dengan jemaat dan melayani dengan hati. "Itu sebabnya kami merasa sedih dan merasa kehilangan walaupun kami tahu bahwa cepat atau lambat beliau memang harus pergi melayani di tempat yang baru. Kami yakin di tempat yang baru beliau akan semakin sukses," katanya. 

Dia mengatakan perpindahan Pendeta Lisda adalah rencana terbaik Tuhan meski hampir seluruh jemaat HKBP Cinta Damai merasa kehilangan. Hal ini terlihat dari antusiasme warga jemaat yang turut hadir dalam acara temu pisah tersebut.

Sihaloho berharap Pendeta Lisda Sirait akan kembali dan menjadi pendeta resort di HKBP Sudirman.

Tak lupa, mewakili jemaat, Sihaloho juga menyampaikan terima kasih kepada Rio Simarmata, suami Pendeta Lisda Sirait, juga anak mereka Billy Simarmata, yang selama ini mendampingi Pendeta Lisda melayani di HKBP Cinta Damai.

PSM Sihaloho, mewakili jemaat saat acara Temu Pisah Pendeta Lisda Ari Sandi Sirait di Gereja HKBP Cinta Damai Resort Medan Sudirman, Minggu, 24 April 2022 lalu. (Foto: Istimewa)

"Selanjutnya saya ucapkan selamat datang buat Amang Pendeta Wartel Aritonang dan keluarga di HKBP Cinta Damai. Kiranya pelayanan Amang senantiasa diberkati Tuhan dan tetaplah berkolaborasi dengan BPH dan semua Parhalado agar tercipta pelayanan yang baik dengan sebuah komitmen tetap berpihak dalam kebenaran dan keadilan yang dilandasi kasih," kata PSM Sihaloho. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya