Daerah Jum'at, 18 Maret 2022 | 16:03

Tengah Malam, Si Jago Merah Lahap 5 Ruko di Bireuen, Aceh

Lihat Foto Tengah Malam, Si Jago Merah Lahap 5 Ruko di Bireuen, Aceh Deretan lima ruko yang rata setelah terbakar di Bireun, Jumat dini hari, 18 Maret 2022. Foto: Opsi/istimewa.

Aceh Barat Daya - Warga Desa Jangka Mesjid, Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen, terbangun dari tidur lelapnya, ketika sirine mobil pemadam kebakaran tancam gas menuju deretan rumah toko (Ruko) yang dilahap api, Jumat dini hari, 18 Maret 2022.

Dalam musibah ini, lima ruko di Dusun Pawang Ali, hangus dilahap si jago merah. Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran bangunan semi permanen itu. Namun, seluruh bangunan yang terdampak hangus terbakar.

Kepala Dinas Sosial Bireuen, Bob Miswar menjelaskan, saat kejadian memang tidak sedikit dari warga sedang terlelap. Namun, masih beruntung dapat menyelamatkan diri dari musibah itu.

"Mereka ke luar rumah lewat pintu belakang. Lima Ruko yang terbakar masing-masing milik Azhami (44), Munzili (30), Tarmizi (46), Anwar (55), dan Herawati (55)," ucapnya.

Menurutnya, kobaran api sangat cepat membesar. Ini diperkirakan karena isi bangunan yang mudah terbakar. Setelah menyelamatkan diri dari bangunan, selanjutnya warga menghubungi tim pemadam kebakaran.

"Tercatat, kebakaran itu berdampak pada 5 kepala keluarga dengan jumlah 24 jiwa. Mereka kini kehilangan tempat tinggal," ucapnya memungkasi. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya