Bengkulu - Pasar Purwodadi di Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu, mengalami kebakaran pada April 2021.
Presiden Jokowi menjanjikan revitalisasi pasar tersebut. Kini pemerintah pusat tengah melelang pengerjaannya.
Pengerjaan revitalisasi bakal dimulai akhir Agustus atau awal September dan selesai pada awal tahun 2024.
Hal itu diungkap Presiden Jokowi saat berkunjung ke Pasar Purwodadi, pada Jumat, 21 Juli 2023.
Di sana, Jokowi melihat langsung rancangan revitalisasi pasar.
“Dalam proses lelang, lelang selesai langsung dimulai, perkiraan selesai awal tahun depan Pasar Purwodadi di Kabupaten Bengkulu Utara,” ujarnya dipetik dari laman setkab.
BACA JUGA: Bupati Jangan Takut Realisasikan Anggaran, Jokowi: Tapi Kalau Udah Ngambil Beda Soal
Jokowi mendorong percepatan proses revitalisasi Pasar Purwodadi agar dapat segera dimulai pengerjaannya di lapangan.
“Perkiraan saya paling lambat mungkin kalau enggak akhir Agustus atau mungkin awal September sudah dimulai,” ungkapnya.
Seperti biasa, di sana Jokowi berbagi bantuan tunai serta sembako kepada para pedagang di Pasar Purwodadi.
Tak ketinggalan Iriana membagikan bingkisan tas berwarna merah muda kepada ibu-ibu dan anak-anak yang ada di pasar tersebut. []