Hiburan Rabu, 30 Maret 2022 | 07:03

Turbokidz Ajak Sekaranggi di Single Berjudul Waktu Yang Hilang

Lihat Foto Turbokidz Ajak Sekaranggi di Single Berjudul Waktu Yang Hilang Solois Turbokidz alias Ican Pane bersama Sekaranggi. (Foto: Opsi/Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Solois Turbokidz alias Ican Pane, resmi merilis tembang Waktu Yang Hilang sebagai single kedua dalam proyeksi album penuh miliknya yang diagendakan meluncur di tahun 2022 ini.

Dalam penggarapan proyek musik dalam album ini, Turbokidz banyak berkolaborasi dengan musisi-musisi lain. Pada single pertama, Ican Pane Turbokidz menggandeng musisi asal Malaysia Eff Hakim untuk lagu berjudul Romantika.

Menyusul berikutnya, solois bernama Sekaranggi diajak untuk turut membantu dalam hasil cipta karya tembang Waktu Yang Hilang.

Lewat keterangan tertulisnya, Ican Pane mengatakan bahwa kisah di lagu ini merupakan kejadian yang dia alami dalam prosesnya menjalani keseharian, dimulai dari kehilangan sosok baik pasangan ataupun teman.

"Kehilangan kebiasaan-kebiasaan dengan orang yang dahulu sering bersama saya dan yang paling saya takutkan adalah kehilangan waktu bersama dengan orang yang peduli dengan saya,"  kata Ican Pane, dikutip Opsi pada Rabu, 30 Maret 2022.

"Namun dalam lagu ini saya berharap untuk pendengar dapat mengekspresikan artinya dalam hal-hal lain yang memang dekat dengan keseharian yang dialaminya," tutur dia.

Solois Turbokidz alias Ican Pane. (Foto: Opsi/Istimewa)

Pada single Waktu Yang Hilang, kata Ican Pane, Sekaranggi salah satu vokalis yang sangat cocok untuk kolaborasi kali ini.

"Saya memberikan dua materi lagu dan pilihan Sekaranggi waktu itu pilih lagu ini karena lirik dan instrumen gitarnya menggelitik," ujar Ican Pane.

Single Waktu Yang Hilang milik Turbokidz Feat Sekaranggi sudah dirilis lewat format digital pada 24 Maret 2022 lalu.

Baca juga: Gandeng Eff Hakim dari Malaysia, Turbokidz Luncurkan Single Romantika

Baca juga: Single Gatal Milik Penyanyi Malaysia Janna Nick Viral di TikTok Indonesia

Ditambah riff gitar shoegaze dan sentuhan beat drum dengan ketukan pelan, menambah kesan dalam dari lagu ini. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya