News Kamis, 24 Februari 2022 | 18:02

Ukrania Klaim Tembak Jatuh 6 Pesawat Tempur dan Bunuh 50 Prajurit Rusia

Lihat Foto Ukrania Klaim Tembak Jatuh 6 Pesawat Tempur dan Bunuh 50 Prajurit Rusia Ilustrasi militer. (Foto: Pixabay)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Seorang staf angkatan bersenjata Ukraina mengklaim bahwa pihaknya telah sukses menewaskan 50 tentara Rusia yang melakukan invasi ke negaranya, pada Kamis, 24 Februari 2022.

Lewat cuitan di Twitter, pejabat militer tersebut juga mengklaim bahwa pihaknya telah berhasil mengamankan kawasan Shchastya, yang berada sekitar 798 kilometer dari ibukota Ukraina, Kiev.

"Daerah Shchastya terkendali. Setidaknya 50 `penjajah` Rusia tewas," kata dia, dikutip Opsi pada Kamis, 24 Februari 2022.

Selain itu, dia juga mengatakan bahwa tentara Ukraina telah berhasil menjatuhkan enam buah pesawat tempur milik Rusia. Terbaru, satu pesawat berhasil dihancurkan di distrik Kramastork.

 Tentara Ukraina (Foto: irishexaminer.com)

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba lewat cuitan di Twitter mengatakan negaranya bakal bertahan dari serangan Rusia dan memenangkan peperangan yang dimulai secara sepihak oleh Presiden Vladimir Putin, pada Kamis, 24 Februari 2022.

Dmytro Kuleba menyebut Rusia di bawah kepemimpinan Vladimir Putin telah meluncurkan "invasi skala penuh" ke negaranya pada hari ini.

Dalam cuitan yang sama, Kuleba mengatakan bahwa serangan yang dilakukan Rusia merupakan perang agresi. Ia meyakini negaranya bakal bertahan dan memenangkan pertempuran, namun meminta dunia internasional turut menekan Putin agar menghentikan tindakannya.

Baca juga: Diserang Rusia, Ukraina Klaim Bakal Pertahankan Diri dan Menang

Baca juga: Rusia Serang Ukraina, Joe Biden Bakal Gelar Pertemuan dengan Sekutu di G7

"Ini adalah perang agresi. Ukraina akan mempertahankan dirinya sendiri dan akan menang. Dunia bisa dan harus menghentikan Putin. Waktu untuk bertindak adalah sekarang," ujar Dmytro Kuleba. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya