Hiburan Senin, 10 Maret 2025 | 00:03

Unit Duo Rasukma Lepas Single Nadir dengan Trek Bonus Jalan Pagi

Lihat Foto Unit Duo Rasukma Lepas Single Nadir dengan Trek Bonus Jalan Pagi Unit duo, Rasukma. (Foto: Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Unit duo, Rasukma kembali merilis single kedua mereka bertajuk Nadir dalam album kedua yang sudah bisa didengar di berbagai platform streaming digital. Lagu ini bercerita tentang takdir dan titik terendah dalam kehidupan, dengan doa tulus untuk orang-orang terkasih.

Lewat keterangan tertulisnya, personel Rasukma mengatakan bahwa single Nadir diharapkan dapat menjadi pengingat untuk selalu menghargai waktu bersama orang-orang yang kita cintai.

"Kami ingin lagu ini bisa menjadi teman bagi mereka yang sedang berjuang bersama keluarganya," kata Rasukma," dikutip Opsi pada Selasa, 11 Maret 2025.

"Semoga single `Nadir` bisa memberikan kekuatan dan harapan melalui doa di ujung lagunya," tutur mereka.

Unit duo folk pop asal Bandung, Rasukma. (Foto: Istimewa)

Single Nadir dari Rasukma adalah pengingat untuk tidak menyia-nyiakan waktu bersama orang tua. Lagu ini menceritakan tentang diagnosis penyakit yang dialami sang ibu dan bagaimana hal tersebut mengubah perspektif anak terhadap ibunya, menjadikannya lebih penuh perhatian dan peduli.

Lagu ini, kata Rasukma, menangkap pentingnya untuk tidak menyia-nyiakan waktu yang kita miliki bersama ibu.

Sebagai tambahan, trek bonus berjudul Jalan Pagi menggambarkan kedekatan yang semakin berkembang antara seorang anak dengan ibunya, yang terwujud dalam rutinitas jalan pagi mereka yang baru.

Single Jalan Pagi menggambarkan nuansa dari rutinitas tersebut melalui lapisan harmonisasi vokal yang indah, tanpa menggunakan lirik, sehingga memberikan kesan mendalam yang menyentuh.

Baca juga: Hindia Bakal Gelar Konser Perilisan Mixtape Doves, `25 on Blank Canvas di Bali

Baca juga: Duo Folk Asal Bandung, Rasukma Lepas Ode Buat Ibu Bertajuk Lala, Lala

Saat ini, lagu Nadir dan Jalan Pagi milik Rasukma sudah bisa didengarkan via layanan digital streaming platforms seperti Apple Music, Langitmusik, Spotify, YouTube, dan YouTube Music. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya