Hiburan Kamis, 20 April 2023 | 00:04

Vokalis dan Pendiri Kahitna, Carlo Saba Meninggal Dunia

Lihat Foto Vokalis dan Pendiri Kahitna, Carlo Saba Meninggal Dunia Vokalis sekaligus salah satu pendiri grup band Kahitna, Carlo Saba. (Foto: Instagram/carlo_saba)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Vokalis sekaligus salah satu pendiri grup band Kahitna, Carlo Saba, meninggal dunia dalam usia 54 tahun pada Rabu malam, 19 April 2023 sekitar pukul 21.00 WIB.

Kabar duka ini pertama kali beredar di grup pesan singkat jurnalis hiburan. Belakangan informasi tersebut dikonfirmasi oleh personel Kahitna lain, yakni Yovie Widianto.

"Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un…. Sahabatku Carlo Saba berpulang. Kami sekarang berkumpul menuju rumah duka," tulis Yovie melalui pesan singkat WhatsApp, dikutip Opsi pada Kamis, 20 April 2023.

Dalam pesan yang sama, Yovie meminta agar segala kesalahan mendiang Carlo Saba dimaafkan. Ia juga berdoa agar sahabatnya itu mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan.

"Mohon dimaafkan segala kesalahan dan mohon doa agar mendapat tempat terbaik disisi Nya.. Aamiin," tulisnya.

Vokalis sekaligus salah satu pendiri grup band Kahitna, Carlo Saba. (Foto: Instagram/carlo_saba)

Carlo Saba merupakan penyanyi berdarah Nusa Tenggara Timur (NTT) kelahiran 5 Januari 1968. Dia dikenal publik sebagai salah satu vokalis Kahitna bersama Hedi Yunus dan Mario Ginanjar.

Baca juga: Abdul Hamid, Pengisi Suara Karakter Pak Ogah di Serial Si Unyil Meninggal Dunia

Baca juga: Kreator Serial Sesame Street, Lloyd Morrisett Meninggal Dunia

Selain berkarier bersama Kahitna, Carlo juga sempat mendirikan grup musik bersama saudara-saudaranya, yakni Marthin Saba, Denny Saba dan Ivan Saba. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya