Jakarta - Langkah selebriti Baim Wong mencabut permohonan Hak Kekayaan Intelektual (HaKI) atas Citayam Fashion Week (CFW), menuai pujian dari Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.
Ditemui wartawan di Jakarta, Riza Patria menilai sudah semestinya tempat dan kegiatan tersebut dimiliki oleh publik. Menurutnya, adanya pihak swasta yang berniat mengklaim gelaran tersebut merupakan sebuah kekeliruan.
"Saya pribadi juga menyampaikan di awal, bahwa tempat (dan kegiatan) itu punya publik, punya warga, punya kita semua, jangan ada yang klaim," ujar Riza Patria, dikutip Opsi pada Selasa, 26 Juli 2022.
Kinoy, idola baru Citayam Fashion Week. (Foto: dok. Sinema Pinggiran)
Kendati begitu, Riza Patria juga memberikan apresiasi terhadap niatan Baim Wong yang mau membantu memajukan kegiatan tersebut.
Meski, kata dia, langkah mematenkan CFW dan menjadi milik pribadi merupakan cara yang salah.
"Mungkin baik, saya kira bagus ingin membina, membantu dan tidak ada kepentingan Baim Wong untuk menguasai, justru karena dia mengerti, ingin membantu itu sesuatu yang baik," katanya.
"Beliau mungkin caranya dengan mengurus HAKI-nya yang sebetulnya tidak perlu diurus HAKI-nya," ujar Riza Patria.
Wakil Gubernur DKI Jakarta juga menyampaikan ucapan terima kasih atas keterlibatan Baim Wong yang merespons positif isu sosial di ibu kota. Dirinya juga mendukung penuh apabila suami Paula itu masih ingin membina remaja di keriaan Citayam Fashion Week.
Baca juga: Jeje Slebew Emosi di Citayam Fashion Week, Kinoy SCBD Beri Sentilan Keras
Baca juga: Baim Wong Resmi Cabut Permohonan HAKI atas Citayam Fashion Week
"Terus aja turun bina, bimbing. Saya berterima kasih Baim Wong dan istri yang membantu anak-anak, mari kita bimbing anak-anak kita, adik-adik kita jadi lebih baik," kata Riza Patria. []