Daerah Minggu, 10 Desember 2023 | 16:12

Wali Kota Siantar Hadiri Natal Keluarga Besar Waruwu Siantar-Simalungun

Lihat Foto Wali Kota Siantar Hadiri Natal Keluarga Besar Waruwu Siantar-Simalungun Wali Kota Pematang Siantar, Susanti Dewayani menghadiri Perayaan Natal Keluarga Besar Waruwu Siantar-Simalungun, Minggu sore, 10 Desember 2023. (Foto: istimewa)

Siantar - Wali Kota Pematang Siantar, Susanti Dewayani bersama Wakil Ketua Komisi I DPRD Boy Iskandar Warongan menghadiri Perayaan Natal Bersama Keluarga Besar Waruwu Siantar-Simalungun.

Kegiatan itu berlangsung di Gedung Gereja Banua Niha Keriso Protestan (BNKP), Jalan Penyabungan, Kecamatan Siantar Barat, Minggu sore, 10 Desember 2023. 

Pada acara acara tersebut, Susanti dan Boy Warongan menerima pemberian pakaian adat Nias.

Dalam sambutannya, Susanti menyampaikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Waruwu dan panitia penyelenggara perayaan Natal. 

Ia mengungkapkan, keluarga besar Waruwu mempunyai konsisten untuk menjaga tradisi kebersamaan dan solidaritas.

"Bukan hanya menjadi fondasi di kehidupan bermasyarakat, tetapi juga pilar kebersamaan yang akan memperkukuh dan memperkuat keharmonisan di Kota Pematang Siantar," ujar Susanti.

Menurutnya, perayaan Natal kali ini menjadi momentum di mana kasih, damai, dan suka cita mengelilingi semua umat manusia.

"Sehingga ini menjadi kesempatan yang istimewa bagi kita, untuk memperkuat dan memperkukuh ikatan Waruwu khususnya, dan keluarga besar Nias umumnya, yang tentunya akan membawa manfaat yang besar dan juga akan membawa inspirasi yang positif bagi seluruh masyarakat Siantar," tuturnya.

Momentum ini, lanjutnya, menjadi kesempatan untuk merefleksikan keteladanan di dalam mengasihi sesama yang menyuarakan kedamaian dan toleransi di tengah-tengah keberagaman suku, ras, dan agama masyarakat di Siantar.

"Yang kita ketahui Pematang Siantar merupakan kota yang penuh toleransi, dan itulah yang menjadi kekuatan kita untuk bersama-sama membangun kota yang kita cintai ini," katanya.

Pada kesempatan tersebut, dr Susanti mengajak keluarga besar Waruwu khususnya dan keluarga besar Nias umumnya untuk bergandeng tangan dan bekerja sama untuk ikut aktif berperan dan berkontribusi di dalam pembangunan fisik maupun pembangunan rohani di Siantar.

"Sehingga akan terwujud Kota Pematang Siantar yang Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas, Pematang Siantar Bangkit dan Maju," ujarnya.

Susanti juga menegaskan, Pemerintah Kota (Pemko) mempunyai komitmen yang tinggi dan tetap mendukung setiap kegiatan yang mempromosikan perdamaian dan toleransi.

"Saya juga mengucapkan Selamat Merayakan Natal Tahun 2023 dan menyambut Tahun Baru 2024. Semoga kita semua senantiasa mendapatkan anugerah, petunjuk, dan lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa," kata Susanti.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya