Medan - Warga Desa Pudun Julu, Kecamatan Batunadua, Kota Padangsidimpuan, Sumatra Utara, dibikin geger dengan ditemukannya sesosok janin (orok bayi) yang hanyut di parit, Jumat 2 September 2022.
Janin itu ditemukan oleh warga hanyut di dalam parit yang mengaliri sawah di sekitar lokasi kejadian.
Hasna Sagala (45), warga sekitar yang pertama kalinya menemukan janin itu.
Saat hendak pulang ke rumah dari sawahnya, Hasna dikagetkan dengan adanya orok yang tersangkut ranting kayu di dalam parit yang dialiri air itu.
Lantas, Hasna bertemu dan menceritakan apa yang dilihatnya kepada dua warga lain, yakni Emil Salim (43) serta Ernida Situmorang (50).
Ketiganya pun lalu melaporkan hal tersebut ke Mapolsek Batunadu, Polres Padangsidimpuan.
Petugas kepolisian yang menerima laporan, bergegas ke lokasi untuk melakukan cek TKP dan mengevakuasi janin tersebut.
Kapolsek Batunadua, Kompol M Butarbutar membenarkan adanya temuan orok bayi tersebut.
Pihaknya bersama Satreskrim Polres Padangsidimpuan, katanya, saat ini masih melakukan penyelikan terkait temuan orok bayi tersebut.
"Masih kita lakukan penyelidikan, dan untuk janinnya sudah dibawa ke RSUD Padangsidimpuan," ucapnya. []