Daerah Jum'at, 25 Maret 2022 | 10:03

Wonderful Indonesia Gelar Bimtek Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Mamuju

Lihat Foto Wonderful Indonesia Gelar Bimtek Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Mamuju Bimtek strategi promosi pariwisata dan ekonomi kreatif yang digelar Wonderful Indonesia berkerjasama dengan Anggota DPR RI Komisi X Dapil Sulbar, Ratih Megasari Singkarru. (Foto: Opsi/Eka Musriang)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Wonderful Indonesia menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) strategi promosi pariwisata dan ekonomi kreatif melalui branding dan media digital di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar).

Kegiatan tersebut dilaksanakan Wonderful Indonesia berkerjasama dengan Anggota DPR RI Komisi X Dapil Sulbar, Ratih Megasari Singkarru.

Ratih Megasari Singkarru mengungkapkan, kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memberikan bimbingan kepada pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif dalam melakukan promosi melalui branding dan media digital.

"Ini akan membantu pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif dalam mempermudah promosinya," kata Ratih Megasari, Jumat, 25 Maret 2022.

Ia juga mengungkapkan, Sulawesi Barat memiliki potensi wisata dan ekonomi kreatif yang sangat besar.

"Ini menjadi kebanggaan tersendiri kita sebagai warga Sulbar," katanya.

Sehingga, kata Ratih Megasari, potensi-potensi tersebut harus dimanfaatkan sebaik-baiknya demi kemajuan daerah.

"Pariwisata dan ekonomi kreatif sangat berpotensi meningkatkan perekonomian," kata Ratih Megasari.

Untuk diketahui, Wonderful Indonesia merupakan milik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Wonderful Indonesia adalah wujud dan komitmen untuk mempromosikan berbagai destinasi untuk wisatawan domestik dan internasional. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya