Infografis Senin, 31 Januari 2022 | 13:01

Infografis: Dibandingkan 5 Negara Asia ini, Penanganan Covid-19 Indonesia Lebih Terkendali

Lihat Foto Infografis: Dibandingkan 5 Negara Asia ini, Penanganan Covid-19 Indonesia Lebih Terkendali Penanganan Covid-19, Indonesia paling terkendali dibanding 5 negara lainnya di Asia.(infografis: Opsi.id)

Jakarta - Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi mengatakan, penambahan kasus Covid-19 di Indonesia tidak terlalu tinggi jika dibandingkan dengan India, Filipina, Singapura, Malaysia, dan Thailand.

"Penambahan kasus Covid-19 di Indonesia paling terkendali dibandingkan dengan lima negara lain di Asia. Hal ini dibuktikan dengan jumlah penambahan kasus yang tidak terlalu tinggi dari negara lain," kata Nadia dalam keterangan pers, Sabtu (29/1/2022). Nadia mengungkapkan, berdasarkan data dari ourwordindata.org, grafik penambahan kasus baru Covid-19 per 1 juta penduduk di Indonesia landai. Pada 26 Januari 2022, angka konfirmasi positif di Indonesia sebesar 13,27 per 1 juta penduduk.

Nadia mengemukakan, Kemenkes berupaya membuat regulasi yang mengarah pada pencegahan penyebaran Covid-19, salah satunya dengan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di setiap wilayah. Kemenkes juga menyediakan fasilitas di rumah sakit, terutama tempat tidur perawatan secara maksimal. Ia mengungkapkan, Kemenkes menyediakan 120 ribu hingga 130 ribu tempat tidur perawatan di rumah sakit secara nasional.

Kemenkes telah menyediakan layanan telemedicine bagi pasien yang menjalani isolasi mandiri untuk mengurangi mobilitas. Layanan tersebut memberikan kemudahan bagi pasien untuk melakukan konsultasi hingga mendapatkan obat gratis. Berikut data perkembangan kasus baru Covid-19 di Indonesia dan 5 negara lainnya di Asia:

gambar-1643609669.jpegPengendalian Covid-19, Indonesia paling terkendali dibanding 5 negara lainnya di Asia.(infografis: Opsi.id)

Berita Terkait

Berita infografis lainnya