News Jum'at, 09 Desember 2022 | 13:12

Bagikan Bunga Mawar di Lokasi Bom Bunuh Diri, GAMKI Dukung Pemerintah Tindak Tegas Aksi Terorisme

Lihat Foto Bagikan Bunga Mawar di Lokasi Bom Bunuh Diri, GAMKI Dukung Pemerintah Tindak Tegas Aksi Terorisme Kader GAMKI membagikan bunga di sekitar wilayah Polsek Astana, Anyar, Bandung, Kamis, 8 Desember 2022. (foto: dok. Opsi).

Jakarta - Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) melakukan aksi membagikan bunga mawar di sekitar Polsek Astana Anyar, Kota Bandung.

Sekretaris Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GAMKI Sahat Martin Philip Sinurat mengatakan aksi solidaritas ini dilakukan pascaperistiwa teror bom bunuh diri di Markas Polsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 7 Desember 2022.

"Aksi ini sebagai bentuk dukungan dan solidaritas keluarga besar GAMKI kepada para korban aksi teror bom yang menelan satu korban jiwa dan beberapa korban luka dari personel kepolisian dan warga sipil," kata Sahat dalam keterangannya dikutip Jumat, 9 Desember 2022.

"Semoga aksi teror yang dilakukan jelang momen Natal-Tahun Baru ini tidak terulang, dan sel-sel jaringan teroris dapat diusut oleh aparat berwajib," ujar dia lagi.

Sahat melanjutkan, GAMKI mengharapkan Pemerintah melalui institusi terkait antara lain kepolisian, Densus 88, BNPT, BIN dan lembaga lainnya untuk menindak tegas setiap tindakan terorisme, serta melakukan upaya deteksi dan pencegahan dini terhadap potensi ancaman teroris.

"Kami juga meminta pemerintah mengevaluasi efektivitas program deradikalisasi BNPT karena pelaku merupakan mantan napi terorisme yang kembali melakukan aksi teror. Perlu dievaluasi, sehingga ke depan program deradikalisasi bisa berjalan sesuai harapan," tuturnya.

Menurut Sahat, pelaksanaan Perpres Nomor 7 Tahun 2021 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Penanggulangan Ekstremisme Berbasis Kekerasan yang Mengarah pada Terorisme harus menjadi prioritas sehingga ada keterlibatan dan kerjasama menyeluruh dari pemerintah dan masyarakat untuk memitigasi aksi-aksi terorisme.

"Perlawanan terhadap ideologi ekstremisme harus menjadi kerja bersama pemerintah dan segenap lapisan masyarakat. Mari kita dukung penuh pemerintah mengusut jaringan teroris ini, sembari tetap waspada dan memperkuat jaring sosial masyarakat agar penyebaran ideologi ekstremisme kepada masyarakat khususnya generasi muda bisa kita tangkal bersama-sama," ucapnya.

Dalam aksi solidaritas ini, para anggota GAMKI memberikan bunga mawar berwarna merah dan putih kepada personel polisi yang berjaga-jaga di sekitar Polsek Astana Anyar. Bunga juga diberikan kepada warga sekitar dan pengguna jalan yang melintas di depan lokasi peristiwa bom. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya