Daerah Kamis, 09 Juni 2022 | 15:06

BNPB Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa di Sulawesi Barat

Lihat Foto BNPB Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa di Sulawesi Barat Pengungsi yang ada di Stadion Manakarra Mamuju, Sulbar. (Foto: Opsi/Eka Musriang)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyalurkan bantuan ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar), untuk para korban yang terdampak gempa bumi.

Bantuan tersebut berupa kebutuhan mendesak yang saat ini dibutuhkan para pengungsi sejumlah titik di Mamuju dan Majene.

Bantuan-bantuan tersebut diantaranya tenda pengungsian sebanyak 10 unit, kantong jenazah 65 lembar, perlengkapan bayi 110 paket, perlengkapan keluarga 68 paket.

Selain itu, sebanyak 3.600 pcs masker, 500 lembar selimut, serta 300 lembar matras.

Bahkan, BNPB juga menyerahkan rendang sebanyak 300 paket, serta makanan tambahan gizi sebanyak 174 paket.

Sebelumnya, gempa bumi berkekuatan magnitudo 5.8 mengguncang wilayah Kabupaten Mamuju, Sulbar.

Gempa bumi tersebut terjadi tepat di 2.74 Lintang Selatan, 118.54 Bujur Timur.

Kejadiannya sekira pukul 13.32 Wita, Rabu, 8 Juni 2022 siang. Gempa bumi tersebut terjadi di kedalaman 10 kilometer. Gempa bumi tersebut tidak berpotensi tsunami. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya