Mamuju - Bupati Mamuju, Siti Sutinah Suhardi mengunjungi korban kebakaran hebat di Kelurahan Simboro, Kecamatan Simboro, Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), Jumat, 18 Agustus 2023.
Terlihat, Siti Sutinah Suhardi mengajak ngobrol sejumlah korban kebakaran tersebut yang ada di tenda pengungsian milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Mamuju.
Dalam obrolan tersebut, Siti Sutinah Suhardi memberikan semangat terhadap para korban yang kehilangan tempat tinggal dan barang berharganya.
Saat diwawancarai, Siti Sutinah Suhardi mengungkapkan, pihaknya langsung menerjunkan tim untuk memberikan bantuan kepada warganya yang tertimpa musibah.
"Tadi subuh setelah mendapat informasi, BPBD, Dinsos, serta tim dari Dinkes langsung datang disini membangun tenda bagi para korban," kata Siti Sutinah Suhardi.
Bupati perempuan pertama di Mamuju itu juga mengungkapkan, hingga saat ini kebutuhan para korban masih terpenuhi.
"Alhamdulillah, kebutuhan para korban masih terpenuhi karena banyaknya bantuan yang datang. Seperti makanan dan kebutuhan lain," ungkapnya.
Siti Sutinah Suhardi berharap, warga yang menjadi korban hingga harus kehilangan tempat tinggal, tetap bersabar.
"Ini adalah musibah dan kita tidak tau kapan musibah akan datang. Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa, meskipun ada dua orang yang dilarikan ke rumah sakit akibat luka bakar," tutur Siti Sutinah Suhardi. []