Daerah Selasa, 03 Mei 2022 | 12:05

Mengisi Hari Libur dengan Mengunjungi Objek Wisata di Mamuju

Lihat Foto Mengisi Hari Libur dengan Mengunjungi Objek Wisata di Mamuju Ratusan warga yang sedang mengisi hari liburnya dengan mengunjungi objek wisata Pantai Lombang-lombang Mamuju, Sulbar. (Foto: Opsi/Eka Musriang)
Editor: Fernandho Pasaribu Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Sebagian besar warga Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), memilih mengisi hari liburnya dengan mengunjungi sejumlah objek wisata di Ibu Kota Provinsi Sulbar ini untuk bersantai.

Salah satunya di objek wisata Pantai Lombang-lombang di Kecamatan Kalukku, Mamuju Sulbar.

Terlihat, warga beramai-ramai mengunjungi Pantai Lombang-lombang bersama keluarganya, sehari setelah lebaran Idul Fitri 1443 hijriah.

Para pengunjung tidak perlu merogoh kantong dalam-dalam untuk dapat menikmati indahnya alam di Mamuju.

Para pengunjung hanya membayar Rp 40.000 untuk menyewa gazebo yang bisa memuat hingga 10 orang dan menyewa pelampung karet dari ban dalam mobil dari harga Rp 5000 hingga Rp 10.000.

Salah seorang warga, Syarif mengaku sangat senang dengan dilonggarkan aktivitas masyarakat setelah dua tahun harus di rumah saja akibat pandemi Covid-19.

"Saya bersama istri dan anak, memilih berlibur ke pantai ini (Lombang-lombang) karena barusan lagi diberikan kesempatan," kata Syarif, saat diwawancarai, Selasa, 3 Mei 2022.

Dia berharap, pemerintah tetap melonggarkan aktivitas masyarakat, sehingga perputaran ekonomi kembali berjalan.

"Semoga ke depannya, pandemi Covid-19 berakhir dan aktivitas kita kembali normal," katanya.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya