Daerah Minggu, 20 Oktober 2024 | 12:10

Nobar Pelantikan Prabowo-Gibran, Matheos Tan Gaungkan “Merdeka” di Pematangsiantar

Lihat Foto Nobar Pelantikan Prabowo-Gibran, Matheos Tan Gaungkan “Merdeka” di Pematangsiantar Pelantikan Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka

Siantar - Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Pematangsiantar Drs. Matheos Tan MM merayakan momen bersejarah dengan menggelar acara nonton bareng (nobar) pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, bersama jajaran pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkot Siantar, Minggu (20/10/2024) pagi.

Dalam suasana yang penuh kekhidmatan, Matheos dan para pimpinan OPD mengikuti prosesi pelantikan dengan serius.

Saat lagu kebangsaan “Indonesia Raya” bergema dari Gedung Nusantara, Jakarta, Matheos dan hadirin berdiri dengan sikap hormat, menyatukan suara mereka dalam nyanyian kebangsaan.

Pada sesi mengheningkan cipta, suasana semakin sakral ketika semua kepala menunduk, seolah menggenggam harapan besar bagi Indonesia yang akan dipimpin oleh Prabowo dan Gibran hingga 2029.

Terlebih, saat Prabowo meneriakkan seruan “Merdeka!” dalam sambutannya, Matheos dan pimpinan OPD tak ketinggalan ikut menggaungkan seruan “Merdeka!” dengan penuh semangat.

Momen ini menjadi tonggak sejarah baru bagi Indonesia, dipimpin oleh Prabowo-Gibran yang dilantik langsung oleh Ketua MPR RI Ahmad Muzani di Gedung Nusantara.

Keduanya mengucap sumpah dengan berjanji setia pada UUD 1945, untuk memimpin bangsa dengan integritas dan dedikasi.

Dalam pernyataan usai acara, Matheos menegaskan bahwa pelantikan Prabowo-Gibran adalah awal dari lembaran baru untuk Indonesia, termasuk Kota Pematangsiantar.

“Ini adalah sejarah bagi kita semua, pemimpin baru telah terpilih. Tugas kita adalah mendukung dan bersinergi dengan program-program yang akan diusung,” ujarnya.

Menurutnya, harapan besar untuk kemajuan dan keadilan menjadi tujuan utama pemerintah pusat yang baru. Kota Pematangsiantar, lanjut Matheos, siap mendukung kebijakan dan program yang digagas Prabowo dan Gibran demi kemajuan bersama.

“Kami yakin, di bawah kepemimpinan Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka, Indonesia akan berkembang menuju arah yang lebih baik. Kita semua harus bersatu dan mendukung pemerintahan baru ini,” tandas Matheos.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya