Mamasa - Pemuda Desa Ralleanak, Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), mengecam keras kasus pembunuhan suami istri di Aralle, Minggu, 7 Agustus 2022 kemarin.
Hal tersebut disampaikan salah seorang Pemuda Ralleanak, Riskul Tona, saat dikonfirmasi Opsi.id, Senin, 8 Agustus 2022.
Riskul mengungkapkan, insiden tersebut merupakan kejadian tragis yang baru pertama kali terjadi di wilayah tersebut.
"Ini dugaan perampokan dan pembunuhan, tapi kita masih menunggu hasil penyidikan polisi," kata Riskul.
Ia berharap, pihak kepolisian segera mengusut tuntas kasus tersebut dan menangkap pelaku.
"Kita berikan kepercayaan kepada pihak keamanan untuk segera mengamankan seluruh barang bukti dan segera tangkap pelakunya sebab sampai saat ini, keberadaan pelaku belum ada titik terang," katanya.
Selain itu, kata Riskul, pihaknya juga meminta pihak Puskesmas Aralle untuk memperbaiki sistem pelayanan kesehatan.
"Sebagai salah satu Puskesmas yang besar, merujuk pasien yang dalam kondisi darurat, namun mobil ambulans tidak ada. Padahal, pasien harus segera mendapat penanganan sebab dia adalah tempat keterangan (bukti kunci) terkait pembunuhan kedua orang tuanya," kata Riskul. []