Daerah Kamis, 14 Juli 2022 | 14:07

Pesawat SAM Air yang Ditembak KKB di Nduga Papua Beberapa Waktu Lalu Berhasil Dievakuasi

Lihat Foto Pesawat SAM Air yang Ditembak KKB di Nduga Papua Beberapa Waktu Lalu Berhasil Dievakuasi Pesawat SAM Air yang ditembak KKB beberapa waktu lalu di Bandara di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga Papua. (Foto: Istimewa)
Editor: Rio Anthony

Papua - Pesawat SAM Air yang rusak ditembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pada Juni lalu di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga Papua telah berhasil dievakuasi ke Mimika, Rabu 13 Juli 2022.

"Proses evakuasi badan pesawat SAM Air berhasil dilakukan tanpa adanya gangguan keamanan," ujar Kapolres Nduga AKBP Rio Alexander Panelewen S dalam keterangannya, Kamis 14 Juli 2022.

Pesawat dievakuasi menggunakan helikopter Kamov sekitar pukul 10.40 WIT. Selanjutnya, pesawat akan dikirim ke Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura.

Diketahui, sebelumnya KKB melakukan penembakan terhadap pesawat SAM AIR, Selasa 7 Juni lalu.

Saat itu, pesawat dipiloti oleh Farhan Fachri (27) dan Reza Ragainaga (23) sebagai kopilot. Keduanya berhasil lolos meski sempat dihujani tembakan oleh KKB.

"(Pelaku penembakan) diduga KKB Nduga pimpinan Egianus Kogoya," ujar Wakasatgas Humas Ops Damai Cartenz AKBP Arif Irawan, Selasa 7 Juni 2022 lalu.

Dilaporkan setidaknya terdengar 22 kali suara tembakan dari arah bandara tersebut.

"Terdengar bunyi tembakan kurang lebih sebanyak 22 kali dari arah Bandara Kenyam Kabupaten Nduga," kata Arif.

Farhan dan Reza bersembunyi di dalam pesawat saat penembakan terjadi. Melihat mereka bersembunyi, anggota KKB pun mendekat ke pesawat.

Awalnya KKB melakukan penembakan terhadap Farhan dan Reza, namun, lama kelamaan mereka memfokuskan tembakan ke Farhan. Bahkan, Farhan sempat ditodong senjata oleh anggota KKB. Beruntung pada saat itu, pistol anggota KKB tersebut macet.

"Awal keduanya (jadi sasaran) tapi (belakangan) KKB itu fokus untuk nembaki pilotnya. Sempat ditodong, bersyukur Tuhan masih melindungi senjatanya ndak meletus," kata Arif.

Melihat kesempatan terbuka lebar, Farhan dan Reza dengan cepat melarikan diri.

Akibat peristiwa ini Farhan dan Reza mengalami luka-luka, namun, luka-luka tersebut bukan berasal dari tembakan. Sedangkan pesawat sendiri mengalami ban bocor dan kerusakan di bagian moncong pesawat. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya