News Sabtu, 04 Maret 2023 | 21:03

Piala Asia U-20: Gol Hokky Bawa Indonesia Menang 1-0 atas Suriah

Lihat Foto Piala Asia U-20: Gol Hokky Bawa Indonesia Menang 1-0 atas Suriah Pemain U-20 Indonesia merayakan gol ke gawang Suriah, Sabtu, 4 Maret 2023. (Foto: PSSI)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Tim U-20 Indonesia meraih tiga poin dalam matchday kedua Piala Asia U-20 di Lokomotiv Stadium Tashkent, Uzbekistan, Sabtu, 4 Maret 2023 malam WIB.

Anak asuh Shin Tae-yong meraih kemenangan 1-0 atas tim U-20 Suriah. Gol Kemenangan dicetak Hokky Caraka pada menit ke-34 babak pertama.

Gol dihasilkan Hokky dari luar kotak penalti. Berawal dari serangan balik, tendangan keras Hokky berhasil menggetarkan gawang Suriah.

Gol itu bertahan hingga babak pertama selesai. 

Memasuki babak kedua, Suriah berusaha membalas gol dengan terus melakukan serangan ke lini pertahanan Indonesia.

Pemain bertahan yang dikoordinir kapten Ferrari berhasil menjaga areanya meski beberapa kali digedor pemain depan Suriah.

Indonesia bukan tanpa peluang di babak kedua. Hugo misalnya mampu melepaskan sebuah tendangan dari sisi kiri pertahanan Suriah, tendangannya melebar tipis di sisi kanan gawang Suriah.

BACA JUGA: Piala Asia U-20: Ini 11 Pertama Tim Indonesia Menghadapi Suriah

Di masa waktu tambahan, Suriah nyaris menyamakan kedudukan. Sebuah sundulan dimanfaatkan pemain depan dan meluncur deras ke arah kanan gawang Daffa.

Daffa berhasil menghalau bola dan skor 1-0 untuk Indonesia bertahan hingga tambahan waktu babak kedua berakhir.

Dengan kemenangan ini, Indonesia naik ke urutan ketiga Grup A, di bawah Irak dan Uzbekistan.

Untuk bisa lolos ke babak gugur, Indonesia harus bisa menang melawan tuan rumah Uzbekistan pada pertandingan terakhir babak penyisihan, yakni 7 Maret mendatang.

Berikut Susunan Pemain:

Indonesia U-20: Daffa Fasya; Robi Darwis, Kakang Rudianto, Muhammad Ferrari, Dony Tri (Frengky Wissa 89`); Ferdiansyah (Hugo Samir 13`), Dzaky Asraf, Arkhan Fikri, Achmad Maulana Syarif; Hokky Caraka (Rabbani Taslim 89`), Ronaldo Junior

Suriah: Maksim Sarraf; Khaled Alhejjeh, Amer Alfayad (Mahmoud Mohna 72`), Malek Janeer, Hozan Osman (Muhammad Assad 76`), Mahmoud Alaswad, Elias Safar (Zakaria Al Ramadan 46`), Almekdad Ahmad, Mohamad Othman, Mustafa Abdullatif (Hassan Dahan 72`). []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya