Pilihan Kamis, 17 November 2022 | 13:11

Basuki dan Wishnutama, Dua Sosok Pencuri Perhatian Pada Presidensi G20

Lihat Foto Basuki dan Wishnutama, Dua Sosok Pencuri Perhatian Pada Presidensi G20 Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat gala dinner KTT G20 di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung, Bali, Selasa, 15 November 2022. (Foto: Istimewa)

Jakarta - Sosok Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama berhasil menarik perhatian publik pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT G20) di Bali.

Menteri Basuki berhasil mencuri perhatian netizen atau warganet lantaran aksi uniknya saat delegasi dan tamu Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 mengunjungi Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Denpasar untuk berkeliling dan menanam bibit mangrove pada Rabu, 16 November 2022.

Mengenakan baju lengan pendek berwarna putih, topi kesayangannya yang dibalik ke belakang, dan berkalung kamera, Basuki sama sekali tampak tidak terlihat seperti pejabat negara.

Menteri nyentrik itu justru sibuk di antara kerumunan mengambil gambar kegiatan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan pimpinan negara lainnya.

Sesekali Basuki terlihat berjalan mengikuti rombongan dan berbalik untuk memotret tamu negara dengan sebuah kamera berlensa panjang.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. (Foto:Istimewa)

Bahkan, beberapa kali Basuki juga terlihat memotret sambil berjalan mundur bak fotografer profesional.

Aksinya pun mengundang tawa dari warganet. Pasalnya, Menteri PUPR itu terlihat berbaur dengan pewarta foto yang sedang meliput di lokasi Taman Tahura.

Lumrahnya, ketika mendampingi Kepala Negara, menteri akan berada di samping atau belakangnya. Tapi kali ini, Basuki kerap berada di depan mendahului langkah Jokowi, sambil sesekali memotretnya.

Merespons itu, Juru Bicara Kementerian PUPR Endra Atmawidjaja mengatakan tugas Basuki sebagai menteri, khusus untuk gelaran G20, sudah selesai.

Endra mengungkapkan, Menteri Basuki bisa mengisi waktu luang dengan menyalurkan hobi termasuk memotret kegiatan Presiden Jokowi.

"Secara tugas, kita sudah selesaikan semua. Kita sudah 11 hari di Bali dan semua sudah selesai, termasuk World Water Forum dan bilateral-bilateral dengan Korea Selatan, UEA, dan Jepang," ujar Endra seperti dikutip Media Indonesia, Rabu, 16 November 2022.

Bahkan, lanjutnya, Basuki sudah menyiapkan peralatan fotografinya. Setiap ada kesempatan, Menteri PUPR langsung mengangkat kameranya.

"Beliau tinggal mendampingi Presiden. Selebihnya ada waktu luang sekaligus beliau menyalurkan itu hobi fotografernya. Ya itu memang hobinya," ucap Endra.

Wisnutama

Berbeda dengan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama menjadi sosok penting pada jamuan makan malam atau gala dinner untuk tamu negara KTT G20 di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung, Bali, pada Selasa, 15 November 2022 kemarin.

Dipercayakan menjadi ketua penyelenggara Welcoming Dinner KTT G20 di GWK Bali, Wishnutama berhasil membuat gala dinner tersebut terlihat megah dan mengagumkan.

Pasalnya acara tersebut disuguhi berbagai atraksi seni dan budaya yang menggambarkan kekayaan dan keragaman warisan budaya Indonesia.

Selain itu, tampak lebih dari 200 penari menampilkan atraksi, salah satunya dengan penampilan yang bertajuk serupa dengan tema G20 Indonesia, "Recover Together, Recover Stronger", yang menggambarkan situasi dunia akibat pandemi Covid-19 dalam empat babak.

Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama. (Foto:Istimewa)

Wishnutama adalah sosok yang sejak lama berkecimpung di dunia kreatif, sehingga tidak heran event gala dinner untuk tamu negara KTT G20 berjalan lancar dan menuai pujian.

Dalam akun media sosial Twitter pribadinya, Wishnutama, mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Sebab, Presiden Jokowi memberikannya kepercayaan untuk mengelola event jamuan makan malam luar biasa bagi para delegasi G20 di Bali tersebut.

"Terima kasih banyak Pak Presiden @jokowi atas kepercayaannya kepada kami dan terima kasih banyak kepada semua yang telah mendukung acara tadi malam sehingga berjalan dengan baik dan lancar," tulis Wishnutama dalam akun media sosial Twitter-nya, @wishnutama, Rabu, 15 November 2022.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya