News Sabtu, 12 Maret 2022 | 23:03

Ganda Putri Bulgaria Gagalkan All China Final di German Open 2022

Lihat Foto Ganda Putri Bulgaria Gagalkan All China Final di German Open 2022 Ganda putri Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai gagal ke final German Open 2022, Sabtu, 12 Maret 2022. (Foto: BWF)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Ganda putri Bulgaria, unggulan 7 German Open 2022 sukses melaju ke babak final setelah menang melawan pasangan ganda putri China di semifinal yang berlangsung Sabtu, 12 Maret 2022 malam.

Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva menekuk ganda China Zhang Shu Xian/Zheng Yu lewat pertarungan tiga gim.

Gim pertama, pasangan Bulgaria kalah 16-21. Pasangan pemain Eropa ini comeback dengan merebut dua gim berikutnya, yakni 21-18 dan 21-9.

Baca juga: Tunggal Putra Thailand Kunlavut Vitidsarn ke Final German Open 2022

Kekalahan ganda putri Zhang Shu Xian/Zheng Yu ini membuyarkan harapan terjadi All China Final. Pasalnya, unggulan pertama turnamen  Chen Qing Chen/Jia Yi Fan memastikan tiket final.

Pasangan ini mengalahkan unggulan 6 dari Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dua gim langsung, yakni 21-17 dan 21-12.

Hasil babak semifinal lainnya yang sudah menyelesaikan pertandingan, Thailand kembali mengutus satu wakilnya di babak final lewat kemenangan ganda campuran Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Pasangan unggulan pertama tersebut mengalahkan ganda campuran Skotlandia Adam Hall/Julie Macpherson dua gim langsung 21-11 dan 21-17. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya