Hiburan Sabtu, 20 November 2021 | 15:11

Grup Band VOX Siap Rilis Album Kedua Bertajuk Selatan

Lihat Foto Grup Band VOX Siap Rilis Album Kedua Bertajuk Selatan Grup band VOX. (foto: Opsi/demajors)
Editor: Eno Dimedjo Reporter: , Victor Jo

Jakarta - Grup band VOX baru saja merilis ulang album debut mereka bertajuk Pada Awalnya ke format digital, setelah sebelumnya diluncurkan dalam format rilisan fisik pada 2007 silam. Langkah ini, merupakan gerbang pembuka bagi album kedua kelompok musik asal Surabaya tersebut.

Grup VOX sendiri beranggotakan Vega Antares (gitar, vokal), Joseph Sudiro (bass, vokal), Donnie Setiohandono (kibor, vokal), dan Gabriel Mayo (drums, vokal) terbentuk di kota Surabaya pada tahun 2006.

Pada tahun 2017, mereka dikontrak oleh label independen asal ibukota, Aksara Records, hingga merilis album debut Pada Awalnya yang saat itu dirilis dalam format compact disc dan kaset audio.

Dikutip dari wawancara eksklusif bersama Kureta, Vega Antares menyebutkan bahwa sejatinya album perdana milik VOX juga sempat dirilis dalam format digital, yakni iTunes. Peluncuran ulang album Pada Awalnya ke format digital yang lebih luas, dilakukan semata sebagai jembatan menuju perilisan album kedua.

"Jadi sebenarnya itu terkait sama album kedua. Album Pada Awalnya kan dirilis pada 2007. Sepanjang rilisnya album itu hanya di iTunes dan dulu jamannya orang orang masih posesif memiliki mp3 nya melalui itunes kan," tutur Vega Antares, dikutip Opsi pada Sabtu, 20 November 2021.

"Digital cuma ada di iTunes, hanya ada di Apple Music gitu, belum tersebar kemana-mana. Selain itu, rilisan fisiknya juga dulu sedikit. Kayaknya perjenis (CD dan Kaset) hanya dirilis 1000 pieces," ucap dia.

Sempat menghilang selama 14 tahun dari kancah permusikan nasional, Vega membantah bahwa grup band VOX sempat vakum atau bubar. Menurutnya, hiatus yang dialami oleh VOX berjalan secara alami karena kesibukan masing-masing personelnya.

Berjarak dua tahun setelah perilisan album Pada Awalnya, grup band VOX merekam materi lagu untuk album kedua yang kelak diberi tajuk Selatan, meski belum sempat masuk proses mixing dan mastering.

Belakangan, Vega menginisiasi penyelesaian karya kedua berisi lebih dari 11 lagu yang belum sempat dirilis ke pasaran itu. Dari sana, tercetus ide untuk melepas ulang album Pada Awalnya ke format digital, guna menyapa kembali para penggemar VOX yang sebelumnya pernah terbentuk.

"Di bulan-bulan kemarin, saya meniatkan diri untuk menyelesaikan album yang kedua. Tapi kalau tiba-tiba merilis album kedua kok kayaknya orang perlu diingatkan lagi," kata Vega.

"Dan mumpung belum ada di semua platform, maka saya mengusulkan demajors untuk menaikkan album pertama dulu sebagai perkenalan kembali," tuturnya.

Gitaris VOX yang juga sempat berkiprah di departemen produksi Republik Cinta dan produser bagi artis-artis seperti Ari Lasso dan Bilal Indrajaya itu mengatakan, Selatan diambil menjadi nama judul album kedua lantaran kata tersebut mewakili banyak hal yang ada di album kedua ini.

Rencananya, album kedua VOX bakal dirilis ke pasaran dalam format digital pada kwartal pertama tahun 2022, menyusul kemudian perilisan dalam format fisik jika kelak banyak diminta penggemar.

Namun sebelum itu terjadi, grup band VOX bakal meluncurkan video penampilan khusus mereka membawakan materi-materi di album pertama yang direkam secara live dari empat tempat berbeda, yakni Jakarta dan Surabaya.

"Performance khusus recorded di YouTube demajors. Mungkin akan tetap akan dengan konsep Pandemi Style gitu. Aku akan buat show, tapi 4 ruang gitu. Jadi di-mix kameranya masing-masing. Live, tapi live recorded," ujar Vega Antares. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya