Kupang - Pelaku pembunuhan ibu dan anaknya di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) kini mulai menemui titik terang.
Hal tersebut diketahui setelah seorang berinisial RB menyerahkan diri ke Polda NTT.
"Telah menyerahkan diri seseorang berinisial RB ke Ditreskrimum Polda NTT," kata Kabid Humas Polda NTT Kombes Rishian Krisna B, Kamis 2 desember 2021.
RB menyerahkan diri ke Polda NTT sekitar jam 12.00 Wita. Dia datang didampingi keluarganya.
Krisna enggan berkomentar apakah RB terduga atau pelaku atau juga tersangka utama dari kasus penemuan jenazah ibu dan bayi itu.
Polda NTT mungkin akan memberi keterangan pada Jumat 3 Desember 2021 besok.
Diletahui kasus penemuan jenazah Astri Evita Seprini Manafe (AESN) yang berusia sekitar 30 tahun dan Lael Maccabe (LM), bayi berusia 1 tahun menggegerkan NTT.
Dimana kedua korban dibunuh dan dimasukkan ke dalam kantong plastik lalu dikubur di saluran air. []