Daerah Minggu, 06 Maret 2022 | 11:03

Perayaan Tahun Baru Batak Diwarnai Tembakan Meriam

Lihat Foto Perayaan Tahun Baru Batak Diwarnai Tembakan Meriam Pembukaan perayaan Tahun Baru Batak di Simanindo, Kabupaten Samosir, Sumatra Utara, 3 Maret 2022. (Foto: WA)
Editor: Tigor Munte

Medan - Pertama kalinya perayaan Tahun Baru Batak, Artia Siapaha Sada dirayakan secara terbuka. Sebelumnya digelar tertutup oleh Parmalim di Hutatinggi, Toba.

Perayaan Tahun Baru berlangsung sejak 3 Maret sampai dengan 4 Maret 2022, di Desa Tomok Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Sumatra Utara.

Perayaan Tahun Baru Batak ini diinisiasi oleh putra Batak asal Kabupaten Samosir Haarry Bos Sidabutar.

Dibantu Nana Ruth Panjaitan dan timnya, yang dikemas dalam bentuk event budaya, dalam mengangkat dan melestarikan budaya Batak.

Detik-detik perayaan Tahun Baru Batak, Artia Sia paha Sada, ditandai dengan bunyi tembakan meriam bambu, dan bunyi sirene yang meraung raung dari kapal kayu di Danau Toba mulai pukul 18.00 WIB.

Bunyi tembakan dan sirene itu menandakan pergantian Tahun Baru Batak telah berjalan dan disambut suka cita.

Perayaan Tahun Baru Batak oleh Parmalim di Hutatinggi, Laguboti, Kabupaten Toba, Sumatra Utara. (Foto: Dok)

"Perayaan Tahun Baru Batak bertujuan untuk menggali dan mengangkat kembali budaya Batak, sebagai identitas dan menjadikan taon baru Batak menjadi momen libur nasional, serta menggugah para perantau, menjadikan taon baru Batak menjadi waktu untuk berlibur dan pulang kampung," kata Harry Boss Sidabutar dilansir dari grup WA Tahun Baru Batak, Minggu, 5 Maret 2022.

Kepada wartawan Haarry mengakui, ini merupakan perayaan Tahun Baru Batak secara terbuka pertama kali dilakukan.

Namun sebetulnya, orang Batak yang mengikuti atau menganut Parmalim ini dirayakan setiap tahun.

"Namun dirayakan terbuka untuk umum, baru ini pertama kali di dunia saya rasa, ya," kata Haarry.

Dari rundown acara sejak 3-4 Maret, sejumlah event budaya digelar, mulai dari Opera, Sigale-gale, Mossak, dan hiburan grup musik Marsada Band. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya