Jakarta - Anak asuh Shin Tae-yong akan melakoni laga pamungkas sekaligus krusial menghadapi tuan rumah Uzbekistan pada Selasa, 7 Maret 2023.
Kemenangan 1-0 atas Suriah pada 4 Maret lalu menjadi modal besar bagi Hokky Caraka cs menghadapi laga penentuan lolos ke babak perempat final.
Indonesia akan bertanding di Stadion Istiqlol, Fergana. Jelang laga tersebut, para pemain berlatih di lapangan FC Neftchi Football Academy, Fergana sejak Minggu, 5 Maret 2023.
Garuda Muda tiba di Fergana pada Minggu sore dari Tashkent. Sempat menjalani latihan pemulihan kondisi setelah menjalani pertandingan kontra Suriah pada Sabtu, 4 Maret 2023.
"Recovery untuk pemulihan otot-otot sama stamina. Kami sedikit mengembalikan stamina untuk menghadapi Uzbekistan," kata pencetak gol tunggal ke gawang Suriah, Hokky Caraka.
Dia mengaku, meski berhasil menang 1-0 atas Suriah, tim masih menunjukkan beberapa kelemahan.
BACA JUGA: Ini yang Bikin Tim U-20 Indonesia Bisa Menang Lawan Suriah
"Mungkin stamina masih sangat kurang di pertandingan kemarin, jadi kita recovery untuk pertandingan melawan Uzbekistan," ujarnya.
kata Hokky, kemenangan atas Suriah berhasil menaikkan mental bertanding tim Garuda Nusantara.
"Kondisi tim menurut saya sangat bagus apalagi kita mendapat kemenangan kemarin makanya kita sedikit pede, semoga ke depannya bisa (menang juga) melawan Uzbekistan," ujarnya.
Karena itu, Hokky berharap Tim U-20 Indonesia bisa meraih kemenangan dalam laga besok malam.[]