Jakarta - Puluhan relawan perempuan Aliansi Wanita Pendukung Anies (AWPA) Sumatera Utara (Sumut) mendeklarasikan dukungan bagi Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menjadi calon presiden (capres) pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
"Kami mendukung sepenuh hati Bapak Anies Rasyid Baswedan menjadi calon Presiden Republik Indonesia di Pilpres 2024," ujar Ketua Umum AWPA Sumut, Beby Kartika Subandi di Medan, Sabtu, 27 November 2021.
Hal itu merupakan salah satu penyataan dari tiga poin deklarasi dukungan bagi Anies menjadi capres oleh relawan AWPA Sumut di Anjungan Melayu, Jalan Setia Budi, Medan.
Deklarasi ini, tegas dia, merupakan penegasan AWPA Sumut memiliki tekad yang kuat memenangkan Anies Rasyid Baswedan menjadi presiden Indonesia periode 2024-2029.
"Kami yakin Bapak Anies seorang amanah dalam memimpin bangsa Indonesia menjadi lebih baik, makmur, dan sejahtera menuju negara `Gemah Ripah Loh Jinawi, Baldatun Thoybatun Wa Robbul Ghofur`," ucap Beby.
Sementara, Dewan Penasehat AWPA Sumut, Andy Jaya Matondang mengaku relawan telah menyosialisasikan kepada masyarakat lewat media sosial, di antaranya Facebook AWPA RI dan Instagram.
"Kami juga telah membuat spanduk beberapa spanduk. Seperti hari ini AWPA sudah deklarasi dengan mengundang kawan-kawan media untuk bisa kiranya ini tersosialisasi," katanya.
Deklarasi dukungan untuk Anies menjadi capres di Pilpres 2024 juga digelar lewat aplikasi Zoom dari beberapa kabupaten/kota di Sumut, di antaranya Karo, Medan, Deli Serdang dan Tebing Tinggi.
"Ke depan Insya Allah, seluruh wanita di Indonesia siap menjadi bagian dari aliansi ini. Kita juga akan membentuk cabang-cabang kabupaten/kota di Sumut," kata Andy. []