Daerah Minggu, 17 Juli 2022 | 18:07

Banjir Karawang Jawa Barat, 304 Rumah Warga Terendam

Lihat Foto Banjir Karawang Jawa Barat, 304 Rumah Warga Terendam Banjir di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu, 16 Juli 2022. (Foto: BNPB)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Banjir melanda di Kecamatan Telukjambe Barat, Desa Karangligar, Kabupaten Karawang, Jawa Barat pada Sabtu, 16 JUli 2022 sore. Sebanyak 304 rumah dikabarkan terendam dalam kejadian tersebut.

Banjir terjadi saat intensitas curah hujan yang cukup tinggi dan menyebabkan meluapnya aliran sungai Cidawolong dan Kedunghurang ke permukiman penduduk pada pukul 16.30 WIB.

Saat air masih menggenangi sebagian rumah warga, dan warga masih bertahan di rumah masing-masing, tim dari BPBD Kabupaten Karawang bergerak cepat melakukan evakuasi warga.

Baca juga:

Banjir yang Merendam 14 Kecamatan di DKI Jakarta Perlahan Surut

Dilaporkan, terdapat sekitar 200 KK atau 1.192 jiwa terdampak. Sebanyak 304 unit rumah, 2 unit fasilitas ibadah, dan 3 unit fasilitas umum tergenang banjir dengan ketinggian antara 10 hingga 100 cm. Belum ada laporan korban jiwa  maupun masyarakat yang mengungsi akibat kejadian ini.

Badan Meterologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca untuk wilayah Kabupaten Karawang pada Minggu, 17 Juli 2022, kondisi berawan.

Sedangkan pada Senin, 18 Juli 2022 cuaca akan berawan dan hujan dengan intensitas ringan. Sementara itu hasil dari Inarisk BNPB, wilayah Kabupaten Karawang memiliki level risiko dengan tingkat sedang dan tinggi dengan wilayah 30 kecamatan yang terdapat di Kabupaten Karawang berisiko terkena banjir. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya