Makassar - Akibat cuaca buruk di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Pesawat Lion Air JT 987 dari Kota Kendari tujuan Bandara Sultan Hasanuddin gagal mendarat dan harus kembali lagi ke Bandara Haluoelo Kendari.
"Hari ini ada lagi satu pesawat balik ke Bandara Haluoleo, karena tidak jadi landing di Makassar, cuaca tidak mendukng," kata Humas Bandara Haluoleo Kendari, Andre, Selasa 22Februari 2022.
Awalnya, lanjut Andew, pesawat Lion Air JT 987 lepas landas dari Bandara Haluoleo pukul 09.40 Wita dengan tujuan Bandara Hasanuddin Makassar.
Karena cuaca buruk yang terjadi di wilayah tujuan, memaksa pilot untuk kembali ke bandara awal.
"Sudah satu jam terbang, karena cuaca buruk di Makassar. Tidak jadi landing, pesawatnya kembali ke Kendari," ujarnya.
Ia mengungkapkan saat ini Lion JT 987 tengah mengisi bahan bakar setelah kembali landing di Bandara Haluoleo.
Pihaknya belum bisa memastikan kapan pesawat yang ditumpangi 148 orang akan kembali di terbangkan ke tujuan awal.
"Tadi landing kembali di Haluoleo pukul 10.38 Wita. Pesawat masih isi bahan bakar, belum take off," paparnya.
Selain Lion JT 987, kata Andre, selama tiga hari cuaca buruk, setidaknya sudah ada tiga pesawat lainnya yang pendaratannya dialihkan ke Bandara Haluoleo sebagai bandara alternatif tujuan Makassar.
"Kemarin Lion 997, pesawat tujuan Mamuju-Makassar dan pesawat tujuan Morowali-Makasaar," ujar dia. []