Medan - Video seorang pria diduga menistakan Al Quran dengan cara menempelkan alat kelaminnya di atas kitab suci umat Islam viral di media sosial.
Dilihat pada Selasa, 30 November 2021, dalam video itu tampak seorang pria berbadan cukup tambun hanya memakai celana pendek warna hitam dan tidak memakai baju. Sambil memegang diduga Al Quran, pria itu lantas membuka celana dan mengeluarkan alat vitalnya, lalu menempelkannya di Quran yang dipegangnya.
Sambil bersumpah dengan nama Al Quran, pria dalam video itu berucap sebagai berikut:
`Ya Allah, aku bersumpah di atas Al Qur`an ini, alat kelamin aku busuk, jika aku menikah dengan orang lain. Kecuali dengan Erma Suriani. Aku akan berjanji akan menikah dengan Erma Suriani akan sehidup semati. Sampai maut yang memisahkan kita`.
Dalam video lain, pelaku terlihat memijakkan kakinya di atas Al Quran sambil berucap berikut ini
`Lumpuh kaki aku ya. Aku tahu karena lonte yang bilang. Dia yang bilang ya, aku gak kerja di Carefour lagi katanya. Aku kerja di Johor ya di SPA. Tamunya banyak supir-supir truk. Itu lonte yang bilang. Ini lumpuh kaki aku kalau aku ngada-ngada cerita`.
Menurut informasi yang didapati Opsi, pelaku ini berinisial R. Dia diduga merupakan warga Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Dalam video itu pelaku mengucapkan nama tempat Carefour dan Johor. Nama tempat ini disinyalir berada di sekitaran Kota Medan.
Perihal viralnya video tersebut, Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi berharap informasi dari masyarakat agar keberadaan pelaku bisa segera diketahui. []