News Senin, 19 Desember 2022 | 23:12

Juara Piala Dunia 2022, Messi Tren di Medsos Hingga Dibikin Pakai Baju Partai

Lihat Foto Juara Piala Dunia 2022, Messi Tren di Medsos Hingga Dibikin Pakai Baju Partai Lionel Messi dibuat pakai baju parpol. (Foto: Facebook)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Argentina juara Piala Dunia Qatar 2022 setelah mengalahkan Prancis 4-2 dalam drama adu penalti usai bermain imbang 3-3 dalam waktu normal di Stadion Lusail, Minggu, 18 Desember 2022.

Pasca kemenangan itu, nama Lionel Messi tren terutama di hampir seluruh media sosial seperti Facebook, Instagram, YouTube, dan Twitter.

Messi merupakan sosok penting di balik suksesnya Argentina mengangkat trofi Piala Dunia 2022 yang sudah dinantikan selama 36 tahun lamanya sejak Piala Dunia 1986.

Piala Dunia 1986 di Meksiko, sosok Diego Maradona menjadi aktor paling disorot. Sama dengan Messi, kala itu Maradona sebagai kapten timnas Argentina.

Di era Maradona, media sosial belum seperti saat ini. Era Messi, media sosial menjadi salah satu platform yang ikut meramaikan pesta sepak bola empat tahunan tersebut.

Tak pelak, kemenangan Argentina dan vitalnya sosok Messi membanjiri linimasa media sosial sejak Minggu, 18 Desember 2022 malam hingga Senin, 19 Desember 2022.

Twitter, salah satu media sosial yang cukup banyak menghiasi foto dan nama Messi. Terlihat hingga Senin malam, sudah 2,08 juta tweet nama Messi. 

Tak kalah menarik di media sosial Facebook. Netizen Indonesia meramaikan nama Messi dan semua bernada positif.

Yang unik, beberapa pihak mengaitkan Messi dengan kehidupan sosial politik masing-masing fans pesepakbola kelahiran 24 Juni 1987 itu.

Baca juga: Lionel Messi Terpilih Sebagai Pemain Terbaik Piala Dunia 2022, Singkirkan Kylian Mbappe

Messi misalnya tampak mengenakan baju partai politik tertentu. Diperkirakan merupakan hasil editan, Messi tampak mengenakan baju partai dan diminta membantu parpol tersebut pada Pemilu 2024 mendatang.

Dipetik dari Facebook Sarma Hutajulu, seorang politisi PDIP di Sumut mengunggah foto Messi mengenakan atribut partainya disertai status dengan judul Surat Cinta untuk Messi.

Messi saat dikenakan pakaian Qatar sebelum menerima trofi Piala Dunia 2022. (Foto: Twitter)

"Messi hasian nalagu, istirahat dan kusuk dulu kau karena udah capek main bola. Semalam udah kudoakan kau menang, bantu dulu doakan kami agar menang hattrick tiga kali ya. Tolong luangkan waktumu membantu kami kampanye dan kasih semangat untuk kader kader diakar rumput biar semangat menang. Kami sediakan pun mie gomak dan ombus ombus, sekali sekali kita pesan napinadar dan semua makanan terenak dikampung kami. Bagi deba bonusmi asa adong baenon mencetak spanduk dohot baliho. Selamat natal ma da Messi, sekali lagi selamat bagi Argentina . Love U," tulis perempuan eks anggota DPRD Sumut tersebut dipetik Senin, 19 Desember 2022 malam.

Ada juga video pendek yang dibagikan oleh Peter F Gontha di Facebook. Dalam video berdurasi 1 menit 33 detik itu, Messi tampak diwawancarai seorang perempuan, reporter televisi.

Uniknya, Messi dalam video justru berbahasa Melayu yang berasal dari Tanjung Balai, Sumatra Utara alias ada proses dubbing. 

Nama Messi ditulis di video itu Incek Messi. Dia tampak berbicara dalam bahasa Melayu, soal persiapannya menghadapi Prancis dan juga soal janggutnya yang membuatnya tambah ganteng.[]



Berita Terkait

Berita terbaru lainnya