Daerah Rabu, 31 Agustus 2022 | 10:08

Kembali, KKB Membunuh Pekerja Proyek di Intan Jaya Papua

Lihat Foto Kembali, KKB Membunuh Pekerja Proyek di Intan Jaya Papua Korban saat dievakuasi ke Nabire. (Foto: Opsi/Int)
Editor: Rio Anthony

Intan Jaya - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali berulah. Kali ini mereka membunuh pekerja proyek bernama Manoach Rumansara di Intan Jaya.

Dari inormasi yang beredar, korban ditembak di Kampung Mamba Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua, Selasa 30 Agustus 2022 sekitar pukul 09.30 WIT. Korban ditembak saat mengoperasikan alat berat perusahaan tempatnya bekerja.

"Korban atas nama Manoach Rumansara meninggal ditembak KKB," ujar Wakasatgas Humas Operasi Damai Cartenz AKBP Arif Irawan, Selasa 30 Agustus 2022.

"Korban merupakan karyawan PT MUJ yang kesehariannya bekerja sebagai operator alat berat," sambungnya.

AKBP Arif juga mengatakan, bahwa yang melakukan penembakan merupakan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). Namu dia belum mengnetahui dari kelompok mana KKB tersebut.

"Kami masih mendalami KKB kelompok siapa yang melakukan penembakan itu dan apa motifnya masih didalami. Namun yang pasti penembakan ini dilakukan oleh KKB," jelasnya.

Luka yang dialami korban yakni di kepala bagian kiri dan tangan sebelah kanan serta di pinggang.

Korban kemudian dievakuasi ke Kabupaten Nabire memakai pesawat Smart PK-SNP sekitar pukul 12.10 WIT.

Menurutnya, korban penembakan ini sebenarnya masih hidup pada saat dievakuasi ke Puskesmas. Namun korban meninggal dunia dalam perjalanan karena kehabisan darah.

"Korban meninggal dalam perjalanan ke Nabire," katanya.

Tim gabungan disebut langsung turun tangan ke lokasi. Selanjutnya petugas melakukan pengejaran terhadap pelaku.

"Pasca penembakan situasi aman dan kondusif. Aparat gabungan masih melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan," tutur Arif Irawan. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya