Jakarta - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 dipastikan gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022 setelah Thailand berhasil menahan imbang Vietnam 1-1.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyebut pihaknya tak menutup kemungkinan untuk melayangkan protes kepada Asean Football Federation (AFF) atas hasil imbang Vietnam melawan Thailand.
Indonesia gagal melaju ke semifinal piala AFF disebabkan kalah H2H oleh Vietnam dan Thailand meski memiliki poin yang sama dan unggul selisih gol.
Gaya bermain Vietnam dan Thailand, terutama setelah skor menjadi imbang 1-1 menjadi sorotan banyak pihak. Vietnam dan Thailand dinilai hanya mengulur waktu sampai pertandingan selesai.
Iriawan mengatakan bahwa ia akan membicarakan hal ini terlebih dahulu di PSSI untuk menentukan layak atau tidaknya pengajuan protes ini.
"Kami akan membicarakannya terlebih dahulu di PSSI. Kami akan menyampaikan bahwa kami cukup dirugikan," kata Iriawan dikutip dari Antara.
Ia menyebut akan mendiskusikan dan menganalisa pertandingan antara Vietnam melawan Thailand bersama beberapa pihak.
"Kami akan mendiskusikannya secara internal besok. Kami akan memutar kembali video pertandingan dan menganalisisnya dengan beberapa pihak termasuk direktur teknik sebelum memastikan apakah kami akan mengajukan protes," lanjut Iriawan.
"Kami tidak bisa menilai apakah ada `permainan` atau tidak. Nanti yang bisa menilai adalah Komisi Disiplin AFF," jelasnya.
Diketahui, sebelumnya Indonesia berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1 dalam matchday akhir grup A Piala AFF U-19 2022.
Meski menang dengan skor besar, Indonesia tetap gagal lolos ke semifinal piala AFF sebab Vietnam dan Thailand bermain imbang dengan skor 1-1 yang membuat Indonesia kalah H2H atas Vietnam dan Thailand. []