Daerah Minggu, 09 Oktober 2022 | 13:10

Lepas Kendali, Mobil Hilux di Mamuju Tabrak Tiang Listrik, Sopir Dilarikan ke Puskesmas

Lihat Foto Lepas Kendali, Mobil Hilux di Mamuju Tabrak Tiang Listrik, Sopir Dilarikan ke Puskesmas Mobil Hilux yang mengalami kecelakaan tunggal di Mamuju, Sulbar. (Foto: Opsi/ist)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Akibat kecelakaan tunggal, sopir mobil Hilux dengan nomor polisi DC 8824, Muh Wahyudi, 28 tahun, dilarikan ke Puskesmas Tampa Padang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar).

Hal tersebut disampaikan Kapolsek Kalukku, Iptu Djutson, saat dikonfirmasi wartawan, Minggu, 9 Oktober 2022.

Djutson mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi di Jalan Trans Sulawesi, tepatnya di jalur dua Balakalumpang, Kecamatan Kalukku, Mamuju, Sulbar.

"Sekira pukul 23.50 Wita tadi malam kejadiannya," kata Djutson.

Akibatnya, kata dia, Muh Wahyudi mengalami luka robek tangan kanan dan nyeri di bagian dada.

"Saat ini masih menjalani perawatan di UGD Puskesmas Tampa Padang, Mamuju, Sulbar," katanya.

Lanjut Djutson menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi saat mobil yang dikemudikan Muh Wahyudi melaju dari arah Kalukku menuju Mamuju, Sulbar.

"Saat itu, hujan deras dan jalan pun menjadi licin sehingga mobilnya lepas kendali, keluar dari bahu jalan dan menabrak tiang listrik beton," kata Djutson.

Untuk diketahui, saat ini mobil Hilux tersebut masih berada di lokasi kejadian dalam keadaan terjepit tiang listrik dan belum dapat di evakuasi. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya